Sukses

Rhoma Gelar Khitanan Putranya di Solo

Siapa yang menyangka, keluarga kecil Rhoma Irama di Kota Solo, Jateng, berjalan begitu harmonis. Raja dangdut ini baru saja menghadiri khitanan putranya yang berprofesi sebagai dalang cilik.

Liputan6.com, Solo: Rhoma Irama menggelar syukuran untuk khitanan salah seorang putranya di Taman Budaya Surakarta, Solo. Pada acara yang ditayangkan Hot Shot SCTV, Sabtu (1/8) itu, bocah berusia 10 tahun yang bernama Adam Ghifari tampak tersenyum bahagia berfoto bersama ayahnya, raja dangdut Tanah Air. Dia juga didampingi ibunda tercintanya, istri Rhoma yang bernama Gita Andini Saputri.

Dengan percaya diri, Adam memasuki ruangan acara. Ia lantas diikuti Gita yang berkebaya hijau. Tak lama kemudian, Rhoma memasuki ruang pesta dengan berseragam hitam necis. Tampak jelas, walau tak tinggal bersama sang ayah, Adam sangat menyayangi Rhoma. Dalang cilik itu begitu bangga bisa berdiri bersama Rhoma di hadapan para tamu.

Inilah potret keharmonisan keluarga kecil Rhoma Irama dengan wanita asal Solo, Jawa Tengah, yang dinikahinya 1998. Dari perkawinan tersebut, Rhoma dikaruniai seorang putra bernama Adam serta adiknya, Tamara Shasha. Wanita berdarah Timur Tengah itu tinggal bersama dua anaknya di sebuah rumah mewah, Solo.

Sama seperti pelantun tembang Begadang ini menyayangi anak dari pernikahannya dengan Veronica, Rhoma juga mencintai Adam dan Tamara dengan sepenuh hati. Hal itu terekam jelas dalam video masa lalu yang diputar ulang sesaat sebelum acara khitanan berlangsung. Walau tak banyak yang tahu kisah cinta dan kehidupan rumah tangga pasangan Rhoma dan Gita, mereka dengan sendirinya membuktikan keberhasilan mempertahankan keluarga yang harmonis. Berita selengkapnya dapat disimak dalam video.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.