Liputan6.com, New York: Demam terhadap mendiang raja pop Michael Jackson belum juga reda. Di New York, Amerika Serikat, belum lama ini penggemarnya menyerbu lelang barang-barang peninggalan MJ. Mereka tidak segan-segan mengeluarkan uang sampai ratusan ribu dolar AS hanya untuk mendapatkan pernak-pernik yang pernah dimiliki Jacko.
Seperti misalnya sarung tangan putih berkilau yang dipakai Jacko saat pertama kali memperagakan gerakan "moonwalk" pada tahun 1983. Sarung tangan itu akhirnya terjual dengan harga US$ 350 ribu atau Rp 3,5 miliar. Namun, dengan tambahan biaya pajak, sang pembeli yang berasal dari Hong Kong itu harus mengeluarkan total uang Rp 4,2 miliar. Rencananya, sarung itu akan dibawa ke Makau untuk dipamerkan di sebuah hotel. Selengkapnya simak video berita ini.(ADO)
Seperti misalnya sarung tangan putih berkilau yang dipakai Jacko saat pertama kali memperagakan gerakan "moonwalk" pada tahun 1983. Sarung tangan itu akhirnya terjual dengan harga US$ 350 ribu atau Rp 3,5 miliar. Namun, dengan tambahan biaya pajak, sang pembeli yang berasal dari Hong Kong itu harus mengeluarkan total uang Rp 4,2 miliar. Rencananya, sarung itu akan dibawa ke Makau untuk dipamerkan di sebuah hotel. Selengkapnya simak video berita ini.(ADO)