Sukses

Jim Carrey Dikecam Pemuka Agama Hindu

Aktor komedian Jim Carrey dikabarkan dikecam para pemuka agama Hindu dan Yahudi. Kecaman menyusul tudingan Carrey mengejek Dewa Hindu Ganesha.

Liputan6.com, New York: Aktor komedian Jim Carrey dikabarkan dikecam para pemuka agama Hindu dan Yahudi. Kecaman menyusul tudingan Carrey mengejek Dewa Hindu Ganesha dalam sebuah acara televisi komedi AS "Saturday Night Live" yang ditayangkan sejak awal Januari.
 
Dilansir situs Contactmusic.com, Ahad (23/1) kemarin, pemimpin agama Hindu dan Yahudi bergabung untuk menuntut permintaan maaf dari Jim Carey dan bos pemilik jaringan televisi NBC. Tuntutan mengemuka setelah Carrey dan Kenan Thompson beradegan seks bertajuk nama dewa Hindu. Dalam acara komedi itu, sang aktor memeragakan posisi-posisi seks terbaru bersama Thompson berpakaian ala dewa.
 
Kepada media WENN, pemimpin agama Hindu Rajan Zed mengatakan, "Dewa Ganesha sangat dihormati dalam agama Hindu untuk disembah di kuil-kuil atau rumah suci dan tidak untuk dilempar-lempar dalam efek dramatis sebuah serial televisi. Ini sangat mengganggu dan ofensif terhadap seluruh umat Hindu di seluruh dunia."
 
Selain itu, pemimpin agama Yahudi Elizabeth W. Beyer juga membuat pernyataan yang berisi kritikan kepada pihak bertanggung jawab untuk drama komedi tersebut. Ia meminta acara bertajuk "The Wrath of Ganesha" itu segera dihapus dari situs resmi NBC serta meminta maaf ke seluruh publik.(JAY/AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.