Sukses

Ajak Damai, Farhat Abbas Jajaki Orang Dekat Ahmad Dhani

Pascaditetapkan sebagai tersangka atas kasus fitnah dan pencemaran nama baik terhadap Ahmad Dhani, Farhat berupaya menempuh jalan damai.

Liputan6.com, Jakarta Pascaditetapkan sebagai tersangka atas kasus fitnah dan pencemaran nama baik terhadap Ahmad Dhani, Farhat berupaya menempuh jalan damai. Kini, ia menjajaki orang-orang dekat Dhani agar dibukakan pintu maaf dan laporan polisi terhadapnya segera dicabut.

"Kami sudah melakukan berbagai upaya. Melalui kuasa hukumnya, juga melalui beberapa orang yang dekat dengannya," ungkap kuasa hukum Farhat, Elza Syarief, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (21/4/2014)

Meski begitu, hingga kini belum ada titik terang kalau Dhani akan mencabut laporan polisi itu. Terlebih, kuasa hukum Dhani, Ramdan Alamsyah, mengatakan kalau pentolan Dewa 19 itu sangat berhasrat memenjarakan Farhat.

Di lain sisi, Elza meminta agar Dhani mau memaafkan perbuatan Farhat. "Bagi saya, yang penting sacara manusiawi sudah meminta maaf. Perdamaian kan sesuatu yang baik," tutur Elza.

Konflik Farhat-Dhani bermula ketika Dhani merasa namanya dijelekkan Farhat via twitter. Tak terima, Dhani pun melaporkan hal ini ke polisi seraya membawa ratusan halaman yang berisi `kicauan` Farhat yang dianggap menghina dirinya. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini