Sukses

Rumah Uje Terbakar, Pipik dan Anak-anak Loncat dari Lantai Dua

Salah satu anak Uje, Abidzar Al Ghifari, bahkan mengalami luka ringan saat harus melompat dari lantai dua rumahnya.

Liputan6.com, Jakarta Api yang melalap kediaman rumah almarhum Ustad Jefri Al Buchori (Uje) pada pukul 03.00 WIB, Jumat (20/6/2014) dini hari tadi, mengagetkan seluruh penghuni rumah. Mereka pun terlambat menyadari api sudah mengepung kediaman mereka.

Termasuk Umi Pipik, istri mendiang Uje, yang tak bisa dengan mudah keluar rumah bersama keempat anaknya lantaran api sudah melalap lantai satu bagian rumah. Alhasil, Umi Pipik dievakuasi dengan cara melompat dari lantai dua rumahnya.

"Umi (Pipik) lompat dari lantai dua, saya bopong juga," ucap Opick, sahabat Uje, yang ditemui di di kediaman almarhum Ustad Jefri Al Buchori, di Perumahan Bukit Mas, Rempoa, Jakarta Selatan, Jumat (20/6/2014).

"Kita mau keluar, tapi enggak bisa lewat bawah, kita sudah nggak bisa lewat lagi karena kondisinya sudah panas. Sampai akhirnya Umi keluar lewat lantai dua (melompat)," tambah Opick.

Kebakaran yang melalap kediaman mendiang Uje terjadi begitu cepat. Seluruh penghuni pun dibuat panik dan mencari cara cepat untuk mengevakuasi diri masing-masing.

Salah satu anak Uje, Abidzar Al Ghifari, bahkan mengalami luka ringan saat harus melompat dari lantai dua rumahnya. Kakinya terkilir dan sedikit membiru karena harus menyelamatkan diri dari kepungan api.

"Iya (kakinya) sakit, mungkin karena pas loncat tadi," papar Abidzar. (Gie/Ade)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.