Sukses

Konser Salam 2 Jari, Slank Terjunkan Ratusan Bidadari Penyelamat

Konser 2 Jari pada 5 Juli mendatang menghadirkan 50 artis, budayawan dan seniman pendukung Jokowi-JK.

Liputan6.com, Jakarta Keamanaan menjadi faktor penting dalam Konser Salam 2 Jari yang bakal digelar di Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, pada Sabtu, (5/7/2014). Untuk menjaga suasana tetap kondusif, Slank yang menjadi motor penggerak konser ini berencana menerjunkan ratusan Bidadari Penyelamat.

Hal itu diakui gitaris Slank, Abdee Negara, saat latihan di Markas Slank di Jalan Potlot, Durentiga, Jakarta Selatan, Kamis (3/7/2014). "Slankers juga sudah siapkan BP, Bidadari Penyelamat," kata Abdi.

Tentunya, Bidadari Penyelamat yang dimaksud Abdee bukanlah pasukan wanita cantik bersayap. Melainkan relawan yang dimiliki Slank untuk menjaga keamanan tetap kondusif.

Selain Bidadari Penyelamat, pihak kepolisian juga memegang kendali penuh atas sisi keamanan. "Dari kepolisian akan bantu keamanan, jumlahnya sedang dikoordinasikan," jelas Abdee.

Konser Salam 2 Jari merupakan penutup dari rangkaian kampanye pasangan capres-cawapres Jokowi-JK. Konser ini melibatkan 50 artis, budayawan dan seniman papan atas Indonesia. Diperkirakan 100ribu pendukung Jokowi akan tumpah ruah di sana.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini