Sukses

Susahnya Kontrol Emosi IDP di Bulan Puasa

Selain menahan lapar dan haus, wanita yang akrab disapa IDP itu juga belajar untuk menahan emosi.

Liputan6.com, Jakarta Bulan Ramadan tahun ini dirasakan berbeda oleh penyanyi Indah Dewi Pertiwi. Tahun ini ia mengaku lebih enjoy menjalankan ibadah puasa dan tidak mendapatkan halangan.

"Alhamdulillah puasa tahun ini lebih lancar, maksudnya nggak ada bolongnya, dan bisa kontrol emosi juga, sebelum masuk bulan puasa aku belajar dari pengalaman pengalaman sebelumnya," kata Indah saat ditemui di Senayan City, Jakarta, Kamis (10/7/2014).

Selain menahan lapar dan haus, wanita yang akrab disapa IDP itu juga belajar untuk menahan emosi. Menurutnya, menahan emosi lebih berat ketimbang menahan lapar dan haus.

"Kalau lapar dan haus sih, dari dulu aku kan diet yah jadi biasa saja. Cuma ya itu emosi yah kita kan belajar puasa itu kan dilihat bukan dari fisiknya saja tapi dari hatinya kita juga harus puasa, kita nggak boleh emosi dan nggak boleh membicarakan sesuatu hal nanti puasa kamu malah cuma-cuma lapar dan haus saja," ujar IDP.

Bicara soal berbuka puasa, Indah mengaku jika dirinya memiliki menu favorit. "Aku tuh biasanya untuk sekarang ini suka sama es campur. Suka banget. Jadi biasanya buka puasa aku langsung minum air putih dan baru makan es campur," pungkasnya.

Di bulan Ramadan ini, IDP berharap dirinya bisa menyelesaikan puasanya dengan full tanpa halangan.

"Target bulan puasa ini aku sih maunya full yah sampai 29-30 hari, Tapi namanya kan cewek suka datang tamu. Aku berharap sih bisa full plus sama sholatnya," ujar Indah. (Adt/Ade)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini