Liputan6.com, Jakarta Bukan hal biasa bila Nia Daniati berlenggak-lenggok di atas catwalk. Pelantun Gelas-Gelas Kaca itu rela menjadi model dadakan pakaian muslimah dalam acara penggalangan dana untuk korban yang berjatuhan di Jalur Gaza, Palestina.
"Saya diminta jadi model pakaian muslim. Ya dicoba-coba saja. Saya mau karena hasil penjualan pakaian ini untuk korban Gaza," kata Nia di Hotel Ambhara, Blok M, Jakarta Selatan, Selasa (15/7/2014).
Ini adalah pertama kalinya Nia berjalan di atas catwalk. Wanita berusia 50 tahun itu sempat gugup, apalagi postur tubuh tidak se-langsing model pada umumnya. Sesudah berlenggak-lenggok, Nia justru menunjukkan tanda-tanda ketagihan jadi model.
"Mungkin ini latihan. Allah kasih saya untuk pakai pakaian muslim. Desainer juga nanti ada yang minta saya pakai pakaian muslim. Tapi badan saya kan pendek, nggak pas jadi model sebenarnya," imbuh Nia.
Selain itu, menjadi model pakaian Islami juga membuat Nia terinspirasi untuk berhijab. "Ada, tapi saat ini belum siap. Itu semua dari hati ya. Mudah-mudahan nggak lama lagi. Siapa yang tahu selanjutnya saya bisa berhijab," pungkas mantan istri Farhat Abbas itu. (Jul/Mer)
Nia Daniati Rela Jadi Model Pakaian Demi Bantu Korban di Gaza
Bukan hal biasa bila Nia Daniati berlenggak-lenggok di atas catwalk. Ia pun sempat gugup menjalaninya.
Advertisement
EnamPlus
powered by
paskah 2025
Liga Europa
BRI Liga 1
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/3542487/original/032381900_1629176080-673X373.jpg)
Hasil BRI Liga 1 PSS Sleman vs Dewa United: Benamkan Super Elang Jawa, Banten Warriors Terus Pepet Persib Bandung
