Sukses

Michael Jackson Pakai Kode Rahasia untuk Bercinta

Kabar seputar kehidupan masa lalu Michael Jackson masih saja menjadi magnet untuk diketahui.

Liputan6.com, Los Angeles Kabar seputar kehidupan masa lalu Michael Jackson masih menjadi magnet untuk diketahui. Padahal, King of Pop ini sudah meninggal sejak 2009 lalu. Namun, masih banyak rahasia yang terkuak justru kala sang artis besar ini wafat.

Seperti yang baru saja terjadi, seorang laki-laki bernama James Safechuck, yang pernah membintangi iklan Pepsi bersama Michael Jackson pada 1980-an mengaku jadi korban pelecehan seksual pelantun Thriller itu. Melalui dokumen pengadilan, dia meminta untuk diperbolehkan mengajukan klaim terhadap Jacko, sapaan Michael Jackson.

Dilansir Femalefirst, Rabu (6/8/2014), Safechuck menuntut pihak Jacko dengan alasan dirinya pernah `dianiaya` hampir 100 kali selama empat tahun hingga ia mencapai pubertas. Safechuck juga mengajukan dokumen-dokumen lainnya yang berisi sejumlah tuntutan.

Dalam dokumen tersebut Safechuck mengaku secara teratur berbagi tempat tidur dengan penyanyi berambut keriting ini. Bahkan Jacko menggunakan kode kata untuk melakukan seks.

Menurut TMZ, James juga menuduh Jacko menggunakan sinyal rahasia saat berpegangan tangan. Jacko akan menggoreskan bagian dalam tangannya dengan jari untuk menunjukkan bahwa dia menginginkan seks.

Klaim lainnya dalam dokumen tersebut adalah Michael Jackson melakukan upacara pernikahan rahasia, lengkap dengan cincin dan surat nikah. Pelecehan yang dilakukan Jacko membuat Safechuck mempertanyakan orientasi seksualnya sendiri.

Seorang pengacara menegaskan tuntutan hukum itu harus diberhentikan karena telah dibuat begitu terlambat. "Permintaan Tuan Safechuck untuk mengajukan gugatan hukum melawan pihak Jackson diharapkan akan ditolak."

"Orang ini membuat gugatan hukum lima tahun setelah Michael meninggal, lebih dari 20 tahun setelah kejadian yang dikatakannya terjadi dan telah memberikan sumpah kesaksian bahwa Michael tidak pernah melakukan sesuatu yang tidak pantas," tandasnya.

Pengadilan akan menggelar dengar pendapat di pengadilan pada 4 September 2014 mendatang. (Mer/Ade)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini