Sukses

Kata Pengacara soal Orang Ketiga di Perceraian Sandy-Tessa

Perbedaan agama dan KDRT yang dikabarkan menjadi penyebab perceraian dibantah baik oleh Tessa Kaunang mau pun Sandy Tumiwa.

Liputan6.com, Jakarta Perbedaan agama dan adanya kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) menjadi penyebab perceraian Sandy Tumiwa dengan Tessa Kaunang sempat mengemuka. Namun hal tersebut dibantah dengan tegas baik oleh Sandy mau pun Tessa.

Tessa mengiyakan sempat ada KDRT dalam rumah tangganya. Namun itu bukan penyebab dirinya menggugat cerai Sandy. Soal Sandy yang kini memeluk Islam dan menjadi penyebab perceraian juga dibantah oleh pengacara Sandy, Firman Candra.

"Mereka melihat perbedaan itu ada, tapi itu bukan penyebabnya. Kalau saya melihat di fakta persidangan, tidak ada tuh kalimat perbedaan agama menjadi penyebab perceraian. Prinsip dasarnya adalah pertengkaran terus menerus tanpa bisa diselesaikan antara kedua belah pihak," kata Firman, saat berkunjung ke redaksi Liputan6.com, Rabu (27/8/2014).

Selain KDRT dan peberdaan agama, hal lain yang muncul adalah adanya orang ketiga. Namun lagi-lagi hal ini dibantah oleh Firman.

"Belum bisa dibuktikan, karena mereka ingin menjalani perpisahan ini. Kalau nanti dari mereka akan menikah dengan orang lain, itu masalah lain. Tidak ada sampai sekarang. Sampai sekarang yang kami komunikasikan mereka ingin berpisah segera," jelas Firman.

Dikatakan Firman, gejolak perceraian Sandy dan Tessa sudah terjadi sejak sekitar dua tahun lalu. "Keinginan itu sudah lama. Artinya mereka melihat ada hal-hal yang tidak bisa dipersatukan. Hitungan tahun, sekitar dua atau tiga tahun. Jauh sebelum ada rencana Sandy menjadi mualaf," kata Firman.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini