Sukses

6 Pahlawan Animasi Ini Mengenakan Celana Dalam

Siapa saja tokoh pahlawan animasi yang hanya mengenakan celana dalam di setiap penampilannya?

Liputan6.com, Jakarta Tokoh serial kartun atau animasi memiliki ciri khas masing-masing. Salah satunya adalah kostum yang dikenakan. Beberapa serial kartun Amerika Serikat bahkan membuat karakternya mengenakan celana dalam sebagai penutup bagian bawah tubuh.

Sebagian besar karakter animasi asal Amerika Serikat tersebut, berasal dari komik dan literatur bertema kepahlawanan. Dikenakannya model celana dalam untuk setiap tokoh, kebanyakan mengadaptasi dari versi aslinya itu.

Tentu, ada beberapa pihak yang menganggap mereka tidak keren karena terlihat seperti pahlawan yang kekurangan uang dengan selera fesyen yang sangat buruk.

Lantas, siapa saja tokoh pahlawan animasi yang hanya mengenakan celana dalam demi menutupi bagian bawah tubuhnya itu? Berikut nama-nama yang telah terkumpul.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

Wonder Woman

Wonder Woman

Sebagai superhero wanita paling terkenal di dunia, Wonder Woman memiliki daya tarik tersendiri. Selain kecantikan dan kekuatan uniknya, kostum wanita asal Amazon ini juga memperlihatkan kemolekan tubuhnya hingga menggoda para penggemar pria.

Karakter bernama Princess Diana ini, aslinya mengenakan kostum serupa kemben yang dilapisi penutup dada dengan tiara di rambutnya, gelang di lengannya, serta simbol bintang khas Amerika Serikat di celana dalamnya.



Dalam versi serial animasi, Wonder Woman tampil beberapa kali namun tidak terlalu menonjolkan sisi kepahlawanannya. Ia baru menjadi sosok yang sangat dekat dengan komik di serial Justice League (2001-2004) dan Justice League Unlimited (2004-2006).

Di serial tersebut, Wonder Woman kembali tampil dengan kostum khasnya namun bentuk tubuhnya dibuat sangat kartun dan bukan berasal dari ukuran asli manusia. Sehingga, kemolekannya pun tidak terlalu menonjol.

3 dari 7 halaman

He-Man

He-Man

Memiliki nama asli Prince Adam, He-Man juga berasal dari komik. Ia adalah sosok pria berbadan kekar dengan kekuatan super yang bertugas menjaga dunia asalnya, Eternia dari kekuatan gelap Skeletor.

He-Man pertama kali tampil di serial animasi bertajuk He-Man and the Masters of the Universe (1983). Di situ, sang pahlawan selalu menggunakan pedang sebagai senjatanya.



Untuk urusan kostum, He-Man mengenakan pelat besi di bagian atas tubuhnya yang juga berfungsi sebagai sarung pedang. Sementara, bagian bawah tubuhnya hanya ditutupi oleh celana dalam dari bulu hewan.

4 dari 7 halaman

Conan the Adventurer

Conan the Adventurer

Nama Conan sudah dikenal sejak tahun 1932 dalam kumpulan cerita berbentuk majalah bernama Weird Tales. Tokoh karangan Robert E. Howard ini, dikenal sebagai Conan the Cimmerian yang kemudian dijuluki Conan the Barbarian.



Conan lalu tampil dalam bentuk animasi untuk pertama kali pada 1992 di serial bertajuk Conan The Adventurer. Seperti di cerita yang sudah ada, sang pahlawan asal Cimmeria ini menggunakan pedang sebagai senjatanya.



Dengan setting cerita bergaya abad pertengahan, Conan hanya mengenakan tali yang berfungsi sebagai gantungan pedang di tubuh atasnya, serta kain berbentuk celana dalam untuk menutupi bagian bawah tubuh.

5 dari 7 halaman

ThunderCats

ThunderCats

ThunderCats merupakan serial animasi asal Amerika Serikat dan berpusat pada sekelompok alien berbentuk kucing yang mampu hidup dan bertindak layaknya seorang manusia.



Dari keenam karakter utama ThunderCats, setidaknya ada lima sosok yang mengenakan celana dalam sebagai penutup bagian bawah tubuhnya.

Mereka adalah sang pemimpin Lion-O, Panthro, dan Cheetara. Khusus Cheetara, ia adalah satu-satunya wanita dewasa di dalam timnya. Kostumnya terlihat seperti pakaian renang berjenis one piece.

6 dari 7 halaman

Thundarr the Barbarian

Thundarr the Barbarian

Berasal dari serial animasi yang mengudara sejak 1980, Thundarr the Barbarian memiliki nuansa yang serupa dengan Conan the Barbarian dan Flash Gordon.

Seperti layaknya He-Man dan Conan, Thundarr juga mempersenjatai dirinya dengan sebilah pedang khusus yang diberi nama Sunsword. Kisahnya sendiri berada di era apokaliptik masa depan ketika manusia kembali ke zaman kerajaan.



Kostum yang dikenakan Thundarr adalah pakaian berbahan bulu hewan yang hanya menutupi punggung serta bagian samping dadanya.

Sementara dadanya terbuka cukup lebar, Thundarr hanya menutupi bagian perut ke bawah hanya sampai paha atasnya yang menimbulkan kesan ia sekedar mengenakan celana dalam.

7 dari 7 halaman

Robin (Dick Grayson)

Robin (Dick Grayson)

Partner Batman satu ini memiliki kemampuan yang unik dan lincah karena ia memang memiliki latar belakang sebagai pemain sirkus.

Meskipun Robin akhirnya menjadi sebuah gelar bagi beberapa orang pilihan Batman sebagai pendamping, namun karakter bernama Dick Grayson adalah sosok yang pertama kali tampil dengan menyandang gelar sang pendamping manusia kelelawar itu.



Jika Batman memakai celana dalam di luar, Robin hanya memilih gaya busana yang berbeda. Kostum yang menutupi tubuh Robin terdiri dari rompi berwarna merah dengan kaos hijau di bagian dalam. Bagian bawahnya, entah itu terusan dari kaosnya atau bukan, ia hanya mengenakan celana dalam berwarna hijau.



Penampilan yang diambil dari komik klasik itu, turut digunakan dalam serial animasi The Batman/Superman Hour yang mengudara pada 1968. Di situ, Robin versi Dick Grayson tampil untuk pertama kalinya di serial televisi animasi.(Rul/Ade)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini