Sukses

Pemeran Cyclops Sebut Aktor Penggantinya di X-Men: Apocalypse

James Marsden, aktor pemeran Cyclops merekomendasikan pemain muda untuk menggantikannya di X-Men: Apocalypse.

Liputan6.com, Los Angeles Penggemar superhero Marvel terutama X-Men, tentu mengenal mutan bernama Cyclops. Diperankan oleh James Marsden di beberapa film, sang aktor merekomendasikan pemain muda untuk menggantikannya di X-Men: Apocalypse.

Dilansir dari Comicbook.com, Rabu (1/10/2014), James menyebut nama Luke Bracey, sosok aktor muda yang tampil bersamanya dalam film The Best of Me.



James Marsden pun menjelaskannya kepada Yahoo, "Ya, itu akan luar biasa (Luke Bracey sebagai Cyclops). Lalu akhirnya bisa saja dia mengambil alih peran saya. Lalu saya tidak akan pernah mendapatkan peran di film lain selama saya hidup!"

Meskipun begitu, ada indikasi bahwa James hanya sekedar berguyon dengan pernyataannya itu. Namun sebelumnya, produser Simon Kinberg ingin mencari pemain untuk versi muda Cyclops, Storm, dan Jean Grey.



Baru-baru ini, James Marsden, tampil sebagai Cylops utnuk peran cameo di X-Men: Days of Future Past. Ia juga menyatakan bahwa ada kemungkinan untuk kembali di film-film X-Men selanjutnya.

"Siapa yang tahu dengan apa yang terjadi (untuk film 'X-Men')? Semua hanya spekulasi untuk saat ini. Jika tidak terjadi (pergantian pemain), ini karena masalah waktu. Saya tahu begitu sedikit tentang keseluruhan dunianya. Di sebagian besar waktunya, para aktorlah yang terakhir mengetahui," ujar James Marsden.

Dalam X-Men: Apocalypse, En Sabah Nur selaku nenek moyang para mutan, berencana untuk membuat dunia hancur agar bisa mengukur kekuatannya. Belum diketahui apakah syuting film akan bertempat di luar Amerika Serikat atau tidak.

Bertindak sebagai seri kedelapan franchise filmnya, X-Men: Apocalypse rencananya bakal dirilis di bioskop di seluruh Amerika Serikat pada 27 Mei 2016. Hingga kini masih belum dikertahui siapa pemeran Cyclops dan karakter versi muda lainnya.(Rul/Feb)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini