Sukses

Ria Irawan Operasi Gratis Berkat BPJS Kesehatan

Ria Irawan berobat gratis dengan kartu BPJS kesehatan.

Liputan6.com, Jakarta Baru bergabung menjadi anggota BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) Kesehatan pada Agustus 2014, Ria Irawan sudah merasakan manfaatnya pada 30 September 2014, saat ia operasi pengangkatan rahim di Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta.

"Aku bersyukur banget ternyata amat terbantu oleh BPJS Kesehatan. Biaya operasi yang mahal itu ditanggung oleh BPJS Kesehatan. Artinya saya sama sekali tidak mengeluarkan biaya alias gratis. Alhamdulillah, saya yakin ini cara Allah mengabulkan doa yang saya panjatkan selama ini," ujar Ria Irawansaat ditemui di kediamannya di bilangan Lebak Bulus Jakarta Selatan, Minggu (16/11) siang.

Menurut Ria Irawan yang memiliki nama lengkap Chandra Ariati Dewi, melalui program BPJS Kesehatan ini masyarakat yang secara ekonomi kurang mampu amat terbantu.

"Setelah menjadi anggota, langsung merasakan manfaatnya. Cuma berobat dengan fasilitas BPJS ini harus sabar, mengikuti prosedur yang ada dan siap antri," tambah Ria Irawan.

Ria sadar kalau pengobatan medis dalam beberapa hal memiliki keunggulan dibandingkan dengan cara alternatif. "Bukannya saya menganggap berobat dengan cara altertaif tidak baik. Itu semua kembali kepada keyakinan masing-masing orang," ujar Ria.

"Pengalaman saya pribad yang sudah menempuh pengobatan alternatif, perubahannya tidak signifikan. Saya pernah diobatin dengan daun kelor, hasilnya nggak ada," ungkap Ria Irawan yang menyabet Piala Citra sebagai Pemeran Pembantu Wanita Terbaik lewat film Selamat Tinggal Jeanette ini.(Fath)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.