Sukses

5 Fenomena Olga Syahputra yang Patut Dikenang

Kehadiran Olga Syahputra menjadi fenomena di industri hiburan Tanah Air. Ia membawa perubahan bagi industri hiburan.

Liputan6.com, Jakarta Olga Syahputra masih terbaring lemah karena penyakit meningitis yang dideritanya. Meski pihak keluarga mengatakan kondisinya sudah membaik, namun belum ada satu foto terbaru yang memperlihatkan kondisi Olga yang sebenarnya.

Kehadiran Olga Syahputra menjadi fenomena di industri hiburan Tanah Air. Bahkan disebut-sebut, Olga merupakan artis dengan bayaran tertinggi di Indonesia. Dengan bayaran mahal, Olga konon jadi artis terkaya di negeri ini. Olga pun membuat perubahan bagi industri hiburan. 

Baca juga:

Cek Daftar Ini, Anda Termasuk `Haters` atau Fans Syahrini?

Cerita 6 Artis yang Sudah Mempersiapkan Kematiannya

Daftar 6 Artis yang Pernah Di-bully Fans Agnes Monica

Ini Lho, Artis-artis yang Suka Pakai Sex Toys

6 Artis Ini Keturunan Pahlawan Nasional

6 Misteri Pernikahan Jessica Iskandar

5 Artis Cantik Ini Memikat Hati Keluarga Presiden RI

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Berkat Olga Syahputra, Host dari 2 Jadi Banyak

1. Berkat Olga Syahputra, Host dari 2 Jadi Banyak

Disadari atau tidak, Olga Syahputra membawa perubahan di industri televisi. Dulu, setiap program acara paling banyak menggunakan 2 host. Kalau pun menggunakan 1 host tambahan, tidak akan pernah berada dalam 1 frame bersama-sama.

Kehadiran Olga Syahputra di program acara Ceriwis (TransTV) menjadi awal bagi perubahan itu. Dengan 2 host: Indra Bekti dan Indy Barends, Ceriwis sudah cukup heboh. Belum lagi, kehadiran bintang tamu di setiap episodenya sudah cukup untuk membuat kegaduhan. Namun, Ceriwis membuat perubahan demi menghadirkan Olga Syahputra.

Awalnya Olga cuma muncul sebagai gimmick. Dengan dandanan yang aneh, Olga sanggup membuat penonton tertawa terbahak-bahak. Di samping itu, minimnya pengetahuan dan bahasa Inggris Olga, justru menjadi kekuatannya dalam mengocok perut penonton.

Sejak itu, nama Olga semakin melejit. Banyak stasiun TV yang mengubah konsep acaranya demi memasang sosok Olga. Acara musik pun awalnya hanya memiliki 1 atau 2 host. Demi menyusupkan sosok Olga, akhirnya acara musik pun memiliki host lebih dari 2. Bahkan sekarang host acara musik di televisi memasang host lebih dari 4 orang.

3 dari 6 halaman

Awal Tampil Olga Syahputra Jadi Waria

2. Awalnya Olga Syahputra Tampil dengan Sosok Waria

Di awal kemunculannya di televisi, Olga Syahputra terus mencari jati diri. Ia tampil dengan gaya waria.

Sosok waria di dunia televisi bukanlah hal baru. Dari tahun 70-an ada Tante Sun alias Karjo ACDC, tahun 80-an ada Mama Hengky, Tahun 90-an ada Tata Dado dan Ade Juwita. Memasuki tahun 2000-an ada Amink dan Olga Syahputra.

Tak cuma di televisi, dalam video klip Julia Perez, Olga pun tampil dengan dandanan perempuan. Sempat diprotes KPI, Olga Syahputra pun akhirnya mulai percaya diri tampil sebagai pria. Namun Olga tetap menampilkan sisi kemayu tanpa harus berdandan seperti perempuan.

4 dari 6 halaman

Honor Selangit

3.Honor Selangit

Honor Olga Syahputra disebut-sebut yang paling mahal di Indonesia. Untuk acara musik yang biasa dipandunya Olga Syahputra mematok harga 30 Juta Rupiah. Di program lainnya angka Olga lebih tinggi lagi, kabarnya untuk tampil dalam acara Ramadhan, Olga mematok harga 90 juta Rupiah per episode. Baca juga: [Menghitung Kerugian Olga Syahputra Selama Sakit]

Dalam sehari Olga Syahputra tampil live di 3-4 program di berbagai stasiun televisi. Apa yang dicapai Olga Syahputra ini merupakan hal yang wajar, mengingat perjuangannya untuk masuk ke industri hiburan Tanah Air cukup berat. Olga yang awalnya tinggal di rumah susun, kini sudah menempati rumah mewah. Di samping itu, kehadiran Olga Syahputra di setiap acara mampu mendongkrak rating dan share program. Makanya Olga menjadi rebutan banyak stasiun televisi.

5 dari 6 halaman

Dari Peran Dibully Jadi Peran Membully

4. Dari Peran Dibully Jadi Peran Membully

Di awal kehadirannya, Olga Syahputra selalu menjadi sasaran 'tembak' artis lain. Demi memancing tawa, Olga Syahputra sering memasang badan untuk dibully, bahkan didorong, dijambak dan disiram tepung.

Sering banget, Olga Syahputra mengalami keseleo karena terjatuh gara-gara didorong host atau lawan mainnya. Namun Olga tak pernah mengeluh atau membalas. Ia sudah cukup puas ketika rasa sakitnya tersebut mampu membuat penonton tertawa.

Setelah cukup lama jadi sasaran 'tembak', gantian Olga Syahputra yang berperan sebagai penembak. Olga 'naik pangkat' menjadi dengan membully rekan kerjanya. Olga tak lagi menjadi sasaran ledekan lawan mainnya, sebaliknya Olga yang sering melontarkan ledekan ke lawan main. 

Beberapa kali ledekan Olga Syahputra menyinggung perasaan orang lain. Berapa kali juga Olga diprotes KPI (komisi Penyiara Indonesia). Terakhir bahkan sampai menyeretnya ke meja hijau, saat Dokter Febby Karina tak terima dengan candaan Olga Syahputra kepada dirinya di sebuah acara.

Awalnya Olga tampil hanya menjadi co-host, akhirnya menjadi host utama.

6 dari 6 halaman

Olga Syahputra Mendongkrak Karier Orang

5. Mendongkrak Karier Orang

Olga Syahputra tak hanya mendongkrak rating program televisi, tapi Olga juga mampu mendongkrak popularitas orang.

Jessica Iskandar namanya melejit sejak disebut-sebut menjalin kisah asmara dengan Olga. Jessica dan Olga terus memainkan emosi penonton dengan gaya mesranya yang khas di berbagai program televisi yang mereka pandu.

Olga juga mampu melejitkan nama sejumlah artis, sebut saja Chand Kelvin, Tarra Budiman dan Boiyen. Banyak artis yang ingin dekat dengan Olga. Bukan lantaran Olga mampu mendongkrak karier seseorang, tapi Olga memang sosok yang menyenangkan untuk banyak orang. Olga mampu memberikan nasihat yang berguna untuk artis pendatang baru.

Yang perlu diingat, Olga Syahputra mampu mengantarkan adiknya sendiri, Billy Syahputra ke gerbang kepopuleran. Billy yang bercita-cita ingin jadi ABRI malah kini dikenal sebagai artis. Semua itu berkat tangan dingin Olga Syahputra.

(Rom/Ade)

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.