Sukses

Denny Sumargo Antusias Film Terbarunya Bergaya Hollywood

Denny Sumargo tak menyangka kalau proses syuting yang dilakukannya berbeda dengan film horor lainnya.

Liputan6.com, Jakarta Saat menerima tawaran untuk berakting di film horor yang berjudul Danau Hitam, aktor Denny Sumargo sama sekali tak pernah membayangkan jika film tersebut dibuat dengan teknik tinggi seperti yang dilakukan industri perfilman Hollywood.

Ia baru menyadari hal tersebut saat proses pengambilan gambar dilakukan bersama sang sutradara, Jose Purnomo. Menurut Denny Sumargo, teknik pengambilan gambar di film terbarunya begitu mengagumkan.

"Kamera movement-nya saya surprise banget. Hollywood style banget deh. Nggak nyangka saja kalau jadinya akan seperti itu," kata Denny Sumargo antusias, di XXI Epicentrum Walk, Jakarta Selatan, Senin (1/12/2014) malam.

Denny Sumargo juga tak menyangka kalau proses syuting yang dilakukannya berbeda dengan film horor lainnya. Seperti saat dirinya harus terjun bebas dari jurang yang memiliki ketinggian 130 meter.

"Di film ini, ekspektasi saya soal film horor berubah banget. Pertama kali deh orang lihat film horor itu ada extreme sports, adegan kejar-kejaran dengan hantu di hutan sampai akhirnya harus lompat jurang. Itu menegangkan banget," papar pemeran Arial di film 5 CM ini.

Denny Sumargo pun berharap film terbarunya bisa mengembalikan energi dalam menyaksikan cerita horor yang menegangkan saat dilihat oleh masyarakat.

"Balik lagi kepada tingkat ketakutan penonton kan berbeda-beda kalau lihat film horor. Tapi tentunya film Danau Hitam punya hal menarik yang memang pantas untuk dilihat," harap Denny Sumargo.(Gie/Mer)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini