Sukses

4 Konser K-Pop Terheboh di Tanah Air Sepanjang 2014

Konser K-Pop yang berlangsung di Jakarta sepanjang 2014 ini tak akan terlupakan. Siapa saja artisnya?

Liputan6.com, Jakarta Tren Korean Wave atau demam K-Pop belum habis di Indonesia tahun 2014. Artis asal Korea Selatan masih menyambangi Indonesia untuk menyapa penggemarnya.

Mereka berhasil menampilkan penampilan fenomenal yang tak terlupakan di depan penggemar. Lalu, siapa saja artis K-Pop yang  membuat penonton terbuai saat menggelar konser sepanjang 2014?

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

2NE1

2NE1

2NE1 menggelar konser dunianya All Or Nothing di beberapa negara, termasuk Indonesia. 2NE1 tak mau mengecewakan blackjack--sebutan penggemar 2NE1--yang telah cukup lama menanti kehadiran 2NE1 di Indonesia.

Akhirnya, 8 Juni 2014 menjadi momen tak terlupakan bagi Blackjack karena bisa melihat idolanya beraksi di panggung spektakuler yang berlangsung di Mata Elang Internasional Stadium Ancol, Jakarta.



Dengan penampilan selama kurang lebih dua jam, 2NE1 berhasil menunjukkan kepiawaiannya. 2NE1 menampilkan lagu ternama miliknya, mulai dari I Am The Best, Ugly hingga Come back Home. Tentu saja, semuanya disajikan dengan koreografi menawan ala 2NE1 yang terlihat macho tapi di sisi lain juga tampak seksi.

Belum lagi aksi seksi sang pemimpin yaitu CL saat membawakan lagu solo berjudul Mentalbreakdown. Di akhir acara, kejutan lain pun terjadi saat personel 2Ne1 tiba-tiba muncul di tengah kerumunan penonton hingga membuat histeris.



3 dari 5 halaman

SHINee

SHINee

SHINee pun tak mau ketinggalan dengan rekan-rekannya. Lewat SHINee CONCERT-SHINee WORLD III in JAKARTA, SHINee menyapa sekaligus menghibur Shawol, sebutan penggemar SHINee, di Jakarta.

Acara yang berlangsung di Mata Elang Internasional Stadium Ancol, 22 Juni 2014, memberikan kepuasan sendiri bagi SHawol. Padahal, Jonghyun--salah seorang personel SHINee--tak bisa hadir akibat sakit yang dideritanya. Namun SHINee yang tampil di Jakarta dengan empat personel tetap tampil total.

4 Keajaiban dalam Konser SHINee di Jakarta

SHINee memberikan kejutan spesial kepada Shawol. Saat tengah beraksi, Taemin dan Minho turun menghampiri penggemar. Jonghyun dan Key pun menyusul dua rekannya tersebut dengan turun di atas panggung untuk berjabat tangan dengan penggemar secara langsung.

SHINee pun merayakan konser spesial di Indonesia dengan cake yang bergambar personel SHINee. Tak lupa bendera kebangsaan merah putih juga muncul di kue tersebut.


4 dari 5 halaman

SISTAR

SISTAR

SISTAR yang disebut sebagai girl band terseksi di Korea itu juga menyapa penggemarnya di Tanah Air. SISTAR tak melakukan konser solonya melainkan satu panggung bersama JKT48.

Meski begitu, panggung SHinzui White Concert yang berlangsung 8 Agustus 2014 di Istora Senayan, Jakarta, sangat meriah saat SISTAR beraksi. Penonton berteriak memanggil dan menyebut nama SISTAR.

Sistar Gebrak Istora Senayan

Group idol dengan imej seksi itu pun akhirnya memanaskan panggung dengan koreografi yang mengekspos kemolekan tubuh mereka. Dengan beberapa lagu ternama miliknya, termasuk lagu barunya Touch My Body dan My Boy, membuat pengemar histeris.

SISTAR mengenakan baju `kebesarannya` di karya terbaru berupa pakaian renang two pieces era 1970-an. Mereka mengaku senang bisa menyapa penggemarnya di Indonesia untuk kedua kalinya.

 


5 dari 5 halaman

EXO

EXO

EXO berhasil menggoyang Jakarta dalam konser The Lost Planet. Konser solo perdana EXO kali ini memang sangat spesial. Pasalnya, EXO baru saja kehilangan salah seorang personelnya--Kris--yang hengkang.

Meski tanpa Kris, personel EXO tetap menunjukkan penampilan memukau dalam aksinya yang berlangsung di apangan D Senayan, Jakarta, 6 September 2014. Konser yang berlangsung selama kurang lebih dua jam itu membuai EXO-L--sebutan penggemar EXO--yang histeris menyaksikan penampilan EXO.



EXO membawakan beberapa lagu ternama miliknya, mulai dari Wolf hingga lagu terbaru Overdose. Bahkan, lagu ternama milik sunbae atau seniornya dari agensi yang sama yaitu SM Entertainment. EXO-K dengan luwes beraksi seperti Super Junior dengan lagu Sorry Sorry.

EXO pun bisa berinteraksi dengan penggemar lewat konser tersebut. Saat itu, penggemar beruntung itu diminta untuk memilih salah satu sub-unit EXO yaitu EXO-M atau EXO-K.

 

 

(Des/Ade)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini