Sukses

Zainal Abidin Domba Meninggal karena Kanker Usus

Pada Mei 2014, Zainal Abidin Domba sempat dirawat di rumah sakit selama dua bulan.

Liputan6.com, Depok Kabar meninggalnya aktor Zainal Abidin Domba cukup mengejutkan. Pasalnya, selama ini aktor 58 tahun itu tak pernah mengeluh sakit. Dari kabar yang dihimpun Liputan6.com, Zainal tutup usia akibat sakit kanker usus.

Zainal menjalani perawatan sejak setahun terakhir. Pesinetron Kipas-Kipas Asmara ini sempat mengira hanya sakit wasir. Namun, saat diperiksa, dokter memvonis Zainal sudah mengidap kanker stadium IV.

"Dia sudah sakit setahun lalu, dia nggak mau kasih tahu teman. Mei 2014, sudah sempat dirawat di RS Dharmais Jakarta Barat dan dirawat dua bulan hingga dioperasi," ungkap mertua Zainal Abidin Domba, Elly di rumah duka, Depok, Jawa Barat, Senin (26/1/2015).

"Pas diperiksa ternyata sudah sakit kanker usus stadium 4, sempat dikiranya wasir," sambungnya.

Selama melakukan rawat jalan, Zainal Abidin Domba kerap mengeluh sakit pada bagian perutnya. Bahkan, artis kelahiran Pekalongan itu kesulitan buang gas.

"Lama kelamaan sakit nggak bisa buang gas dan perutnya membesar," ujar Elly.

Karena kondisi yang semakin menurun, akhirnya pihak keluarga membawa Zainal ke RS Sentra Medika Minggu (25/1/2015) kemarin. Setelah dirawat sehari akhirnya Zainal menghembuskan napas yang terakhir.

"Baru kemarin dibawa ke rumah sakit. Hari ini meninggal pukul 17.15 WIB," terang Elly. (fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.