Sukses

Ini 23 Film Pendek yang Bersaing di XXI Short Film Festival 2015

Karya peserta XXI Short Film Festival 2015 dinilai lebih variatif.

Liputan6.com, Jakarta Panitia Kompetisi film pendek XXI Short Film Festival 2015 ke-3 mengaku telah menerima 651 pendaftaran film pendek yang dimulai sejak 8 September hingga 10 Desember 2014.

Dari 651 pendaftar film pendek, akhirnya dikuras menjadi tiga kategori kompetisi, yaitu sembilan finalis kompetisi film pendek fiksi, enam finalis kompetisi film pendek dokumenter, dan delapan finalis kompetisi film pendek animasi.

"Tujuan acara ini untuk mencetak sineas yang baik di Indonesia. Sineas film Indonesia nggak kalah kok dengan luar negeri," kata Catherine Keng, dari pihak Cinema XXI, sekaligus Festival Director XXI Short Film Festival, ditemui di Djakarta Theater, Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis (5/3/2015).

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumya, kali ini para finalis menyajikan film-film yang sangat bervariatif. Baik dari segi tema serta konsep cerita yang diangkat.

"Kali ini para finalisnya sangat kreatif dengan ide-ide film yang dibuatnya. Mereka benar-benar ingin menunjukan skill mereka," ujar Catherine Keng.

Dari finalis yang lolos, filmnya akan diputarkan di Cinema XXI dari 18 - 22 Maret 2015 di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan. (fei)

Berikut daftar film yang tersisa setelah diseleksi.

Film Pendek Fiksi

1. 'Jerat Asmara' - BW Purba Negara.
2. 'Seserahan' - Jason Iskandar
3. '05:55' - Tiara Kristiningtyas
4. 'Vampire' - Fitro Dizianto
5. 'Joshua' - Alvin Ardiansyah
6. 'Ijolan' - Eka Susilawati
7. 'Onomastika' - Loeloe Hendra
8. 'Gula-Gula Usua' - Ninndi Raras
9. 'Lemantun' - Wregas Bhanuteja.

Film Pendek Dokumenter

1. 'Penders dan Penginep' - Achmad Ulfi
2. 'Hari yang Lain untuk Bakka' Sendana' - N. Priharwanto
3. 'Pulang' - Yosafat Disti Okkaviana
4. 'Jagal' - YB Dipta Diwangkara
5. 'Iblis Jalanan' - Salman Farizi
6. 'Digdaya Ing Bebaya' - BW Purba Negara

Film Pendek Animasi

1. 'Biggu Duddy' - Ruben Adriano
2. 'The Demits' - Ruben Adriano
3. 'Wachtenstaad' - Fajar Ramayel
4. 'A Week With Heru' - Made Dimas Wirawan
5. 'Pret' - Firman Widyasmara
6. 'Pohon Mahkota Kucing' - Moch. Zainuri
7. 'Djakarta-00' - Galang Ekaputra Larope
8. 'Ngejer Sari!!!' - Bonny Bimapoetra

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini