Sukses

Zaskia Adya Mecca Nilai Karakter Seseorang dari Fashion

Bicara soal penampilan, Zaskia mengaku tak berkiblat pada satu gaya atau tren.

Liputan6.com, Jakarta Zaskia Adya Mecca punya cara sendiri dalam membaca karakter seseorang. Biasanya, istri sutradara Hanung Bramantyo itu cukup melihat dari gaya pakaian orang lain. Menurut Zaskia, fashion bisa menunjukkan karakter apa yang dimiliki seseorang.

"Fashion itu penting. Karena tanpa banyak bicara, kita bisa menunjukkan karakter kita. Orang banyak yang nggak kenal aku secara pribadi, namun kalau melihat jenis fashion aku, sedikit banyak mereka tahu karakterku," ungkap Zaskia Adya Mecca di Jakarta baru-baru ini.

"Begitu pun sebaliknya, kita bisa tahu karakter seseorang dari fashionnya," lanjutnya.

Bicara soal penampilan, Zaskia mengaku tak berkiblat pada satu gaya atau tren. Bintang film Ayat-Ayat Cinta biasanya menyesuaikan gaya berpakaian dengan mood-nya kala itu. Selain itu, meski mengenakan hijab, Zaskia merasa hal itu bukan penghalang untuk tetap tampil fashionable.

"Soal fashion aku selalu tergantung mood. Kalau desain baju aku biasanya santai, semua pasti karena mood. Aku nggak pernah berkiblat pada gaya satu orang," tutur Zaskia.

"Aku sudah 10 tahun pakai hijab. Jadi sudah nggak ada masalah, sudah seperti orang berpakaian biasa. Ditambah lagi aku kan memang nggak suka pakai aksesoris, aku nggak suka yang ribet, simpel saja," tandas artis kelahiran 8 September 1987. (Ras)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini