Sukses

YouTube Puji Videoklip Big Bang dan 2NE1

Pihak YouTube Music Awards 2015 memberikan pujian kepada Big Bang dan 2NE1.

Liputan6.com, Los Angeles YouTube Music Awards 2015 akan segera berlangsung. Di antara beberapa nama yang masuk, sederet artis ternama, diantaranya Ed Sheeran, Calvin Harris, Sam Smith, Ariana Grande, Jessie J, Jason Derula, hingga Lady Gaga. Terlihat ada dua nama Big Bang dan 2NE1 di antara penyanyi internasional hingga membuat penggemar bangga.

Dua group idol asal Korea Selatan itu mendapatkan pujian dari pihak YouTube Music Awards 2015. Melalui situs resmi miliknya, YouTube Music Awards (YTMA) 2015, menuliskan, Senin (30/3/2015), videoklip Big Bang sitonton 1,2 miliar orang, jumlah yang sama dengan penjualan ponsel pintar di tahun 2014.

Cerita Big Bang dengan Karya Terbarunya yang Akan Segera Rilis

Sementara itu, 2NE1 dengan Come Back Home juga banyak mendapatkan perhatian publik. Vidoeklip dari 2NE1 itu ditonton 34 juta orang di situs berbagi video YouTube. "Kau menonton Come Back Home hingga membuat kita bisa melakukan perjalanan ke abad 24," tulis YouTube.

Videoklip Come Back Home dari 2NE1 menggambarkan sebuah ironi dari kecanggihan teknologi yang berkembang pesat. Diceritakan tentang kehidupan manusia di masa mendatang yang menjadi "budak" teknologi.

Videoklip Milik 2NE1 Pun Tuai Pujian dari Billboard

Penggemar Big Bang dan 2NE1 histeris mendengar kabar idolanya mendpaatkan pujian. Group idola asuhan YG Entertainment itu disebut sebagai legenda musik K-Pop oleh penggemar yang memberikan komentar positif.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini