Sukses

Begini Tampang Maudy Ayunda saat Masih Anak-anak

Maudy Ayunda memperlihatkan foto masa kecilnya kepada seluruh penggemarnya, seperti apa wajah lucu Maudy Ayunda?

Liputan6.com, Jakarta Maudy Ayunda kini banyak diidolakan para lelaki. Parasnya yang cantik serta sosok kepintarannya menjadikan daya tarik tersendiri bagi Maudy Ayunda. Tetapi pernahkah melihat wajah Maudy Ayunda saat masih anak-anak?

Dalam memperingati International Sibling Days, Maudy Ayunda mengunggah foto bersama adik. Menariknya cewek berusia 20 tahun ini memperlihatkan fotonya saat masih anak-anak di akun Instagram pribadinya, Sabtu (12/4/2015).

Pelantun hits Bayangkan Rasakan berpose bersama sang adik bernama Amanda Ayunda. Mereka tampak duduk berdampingan di kursi yang di belakangnya terdapat piano klasik. Maudy Ayunda terlihat manis dengan poni depannya.

Pemain film Perahu Kertas ini berpose sedikit tersenyum dengan jari telunjuknya menempel di pipinya. Foto masa kecil Maudy Ayunda ini diberi tanda suka 48 ribu lebih akun di Instagram. Komentar para followers pun mengatakan tampang Maudy begitu lucu.

"Kecilnya lucu..gede nya cantik...hehehe," tulis akun @randi_rizal33.

"Ya ampunn ..lucu banget ;)" ujar akun @dewidewis26.

"Lucu bangett.. Gembil," kata akun @annaoctaviani.

Maudy Ayunda kini telah menjelma menjadi gadis cantik berbakat. Cewek kelahiran Jakarta, 19 Desember 1994 ini juga dikenal sebagai salah satu aktris sekaligus penyanyi. Maudy Ayunda baru saja merilis album terbarunya bertajuk Moments.

(Fir/Ade)

EnamPlus