Sukses

Baru Jadi Tentara, Sungmin Super Junior Dapat Tugas Penting

Akhirnya, foro Sungmin `Super Junior` tengah mengikuti pelatihan mulai beredar luas di dunia maya.

Liputan6.com, Seoul Ramai-ramai personel Super Junior menunaikan tugasnya mengikuti wamil, mulai dari Leeteuk, Heechul, hingga Yesung. Kini, giliran Sungmin yang mengikuti wajib militer tahun ini. Sungmin mulai mengikuti pelatihan 31 Maret 2015 di Bucheon, Korea Selatan.

Setelah dua minggu mulai menjadi tentara aktif, Sungmin dikabarkan mulai menikmati kehidupan barunya. Foto Sungmin tengah mengenakan seragam tentara pun beredar luas.



Sungmin terlihat gagah dalam balutan seragam dengan topi baret hijau. Di foto, Sungmin terlihat mendapatkan kesempatan baru tampil saat upacara, membacakan ikrar, dilansir dari Naver (14/4/2015).



Selain itu, Sungmin bertugas sebagai pemimpin upacara yang diikuti juga oleh seluruh peserta wajib militer dan petinggi militer di Korea Selatan. Tak hanya itu, Sungmin tak melewatkan berpose dengan rekan-rekannya.



Sungmin akan mulai mengikuti pelatihan aktif di 17th Infantry Division Recruit Training Center di Bucheon selama beberapa minggu. Selanjutnya, Sungmin siap bertugas sebagai tentara selama kurang lebih dua tahun.

Sebelumnya, Sungmin dilepas wamil dengan ditemani sang istri, Kim Sa Eun, serta seratus penggemarnya. Kala itu, meski Sungmin tak memiliki rencana memberikan acara spesial dengan penggemar, personel Super Junior itu tetap menyapa dengan ramah.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini