Sukses

The Voices, Film Bergenre "Dark Comedy" yang Menarik Ditonton

film The Voices menceritakan kehidupan tokoh Jerry yang sangat bahagia bekerja di sebuah pabrik bak mandi.

Liputan6.com, Jakarta Jive Entertainment menggelar Premier Film The Voices, Kamis (23/4/2015), di Blitzmegaplex, Pasific Place, Jakarta. Film bergenre drama, kriminal dan komedi ini disutradarai oleh Marjane Strapi dan menampilkan aktor tampan, Ryan Reynolds, serta dua selebriti cantik, Anna Kendrick dan Gemma Arterton.

Antusias para pecinta film terhadap screening film The Voices ini cukup tinggi, terlihat dari kursi studio yang kosong hanya menyisakan beberapa baris saja. Sebelum film diputar, perwakilan Jive membuka acara dengan menyapa penonton dan berpesan agar penonton yang hadir mengisi kertas review film setelah selesai menonton.

Patuhi Perintah Kucing, Ryan Reynolds Bunuh Wanita di The Voices

Film The Voices yang skenarionya ditulis Michael R. Perry, diawal scene menampilkan kegiatan para pekerja yang sedang membungkus sebuah bak mandi, tak lama kemudian muncullah Ryan Reynolds dengan pakaian kerja berwarna pink. Reynolds memerankan tokoh bernama Jerry, seorang pekerja pabrik bak mandi, Milton Factory di bagian logistik dan pengepakan barang.

Ya, film The Voices menceritakan kehidupan tokoh Jerry yang terlihat sangat bahagia bekerja di sebuah pabrik bak mandi. Selain itu, Jerry juga memiliki anjing bernama Bosco dan kucing bernama Whiskers yang bisa berbicara. Sehari-hari Jerry terlihat sebagai pria yang optimis, tampan, bersih, dan aneh di mata rekan kerjanya.

Patuhi Perintah Kucing, Ryan Reynolds Bunuh Wanita di The Voices

Di lingkungan kerja, Jerry tertarik dengan rekan kerjanya dibagian accounting bernama Fiona (Diperankan oleh Gemma Arterton). Dengan bantuan psikiaternya, Jerry berusaha mengejar wanita idamannya, Fiona. Komunikasi keduanya berjalan dengan lancar sampai Jerry memberanikan diri untuk mengajak Fiona kencan. Namun, sebuah tragedi terjadi dan mengubah segalanya, Fiona meninggal di tangan Jerry.

Sekembalinya ke rumah, Jerry menceritakan peristiwa tersebut kepada kedua binatang kesayangannya. Terjadi konflik batin dalam diri Jerry ketika Whiskers dan Bosco memiliki saran yang berlawanan. Jerry dibuat bimbang, apakah ia harus menjalani hidup normalnya atau memulai jalan yang jauh lebih kelam sejak kematian Fiona? Ditambah lagi, Jerry jatuh cinta dengan Lisa (Diperankan oleh Anna Kendrick).

Dari sinilah baru diketahui hubungan cerita film dengan poster The Voice yang menampilkan Reynold memegang gergaji dengan bercak darah dan binatang anjing dan kucing yang mengikutinya. Nuansa drama dan kriminal sudah bisa terlihat diawal film ini, lalu di mana sisi komedinya? Salah seorang penonton yang ditemui bernama Akmalia,menyebut film The Voices sebagai film komedi gelap (Dark Comedy).

Patuhi Perintah Kucing, Ryan Reynolds Bunuh Wanita di The Voices

"Filmnya keren banget, gak nyangka bakal seperti ini. Dramanya dapat, tegangnya juga dapat, komedinya juga ada. Semenjak tahu siapa Jerry sesungguhnya jadi tegang banget pas nonton film ini. Bagi gue ini termasuk film dark comedy," ujar Akmalia.

Dark Comedy bisa dibilang sebuah film yang bercerita tentang hal-hal yang tabu dalam bentuk komedi yang sebenarnya tidak untuk ditertawakan. Dalam dark comedy terkadang kelucuan yang terjadi akan tersingkap di akhir cerita, klimaks itulah yang membentuk dark comedy. Sementara hampir keseluruhan cerita adalah hal-hal yang serius, menegangkan dan bahkan bisa menjengkelkan. Penonton dark comedy kebanyakan tak sadar bahwa mereka sedang menonton sebuah film komedi, sebenarnya lucu tapi samar.

Penasaran dengan kelanjutan kisah Jerry dalam The Voices, saksikan di bioskop kesayangan Anda mulai 29 April 2015 mendatang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini