Sukses

Yuk, Kenalan dengan Bat-Kid yang Filmnya Segera Rilis

Cerita berawal saat Miles Scott,bocah 5 tahun, yang berharap menjadi Batman untuk satu hari.

Liputan6.com, Los Angeles Siap-siap untuk menangis dan menghabiskan tisu Anda! Warner Bross telah meluncurkan trailer Batkid Begins

Trailer ini adalah ajakan untuk nonton film dokumenter yang mengisahkan fenomena Bat-Kid tahun 2013 silam.

Awalnya adalah mewujudkan impian yang menjadi kenyataan seorang anak usia 5 tahun yang menderita leukemia. Make-A-Wish Foundation, sebuah LSM yang membuat impiannya tercapai. LSM ini menghimpun dana relawan yang ingin membantu anak-anak yang menderita penyakit mematikan untuk memenuhi permintaan mereka.

Bat-Kid: Begins

Miles Scott merupakan anak usia 5 tahun tersebut. Ia tinggal di Tulelake, California. Miles didiagnosis menderita lymphoblastic leukemia sejak berusia 18 bulan. Leukimia yaitu penyakit yang meningkatkan jumlah sel darah putih penderitanya.

Bat-Kid: Begins

Cerita berawal saat Miles yang berharap menjadi Batman untuk satu hari. Kemudian, warga San Fransisco bahu-membahu membantunya mewujudkan mimpinya jadi “Batkid”. Akhir cerita, film ini meninggalkan penonton untuk memilih apakah Miles membutuhkan dunia untuk menjadi inspirasi, atau dunia yang membutuhkan Miles?

Dana Nachman sebagai sutradara dalam dokumenter ini berusaha menjadikan momen tersebut sebagai fenomena yang menyentuh hati jutaan orang di seluruh dunia.

Antusiasme warga San Fransisco juga meninggalkan decak kagum bagi dunia. Kesuksesan ini diawali dengan publikasi yang tepat dan tersebar dengan cepatnya melalui media sosial. Satu malam sebelum kegiatan dilaksanakan sebanyak 12 ribu relawan berjanji untuk hadir dan memberikan semangat kepada Batkid. Pada saat event berlangsung, Banyak relawan yang mengenakan kostum superhero untuk menyemangati Miles.

Bat-Kid: Begins

Pemutaran perdana Bat-Kid: Begins diadakan di Slamdance Film Festival, dan akan dirilis di bioskop AS pada 26 Juni 2015. Selain itu, versi film ceritanya juga sedang disiapkan dengan bintang Julia Roberts. (Ruby Larasaty/Ade)

 


 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.