Sukses

Proyek Film Tron 3 Dibatalkan Disney

Sekuel Tron Legacy yang digembar gemborkan sedang dikembangkan, akhirnya harus kandas karena keputusan Disney.

Liputan6.com, Los Angeles Franchise film Tron memang tidak mendapat pujian yang besar di mata internasional, terutama sejak film kedua. Meskipun begitu, penggemar franchise tentunya ada. Namun kini, mereka harus kecewa dan gigit jari.

Pasalnya, sekuel Tron Legacy yang digembar gemborkan sedang dikembangkan, akhirnya harus kandas, seperti dilaporkan The Hollywood Reporter melalui Ace Showbiz, Sabtu (30/5/2015).

Joseph Kosinski, sutradara yang mengarahkan film Tron: Legacy pada 2010 lalu, akan kembali terlibat di Tron 3.

Tak tanggung-tanggung, pihak Disney sendiri yang secara langsung membatalkan proyek film Tron 3. Alasannya sederhana, karena jadwal studio saat ini sudah sangat padat.

Dikatakan bahwa Disney merasa kesulitan untuk mendapatkan tempat bagi Tron 3, karena padatnya perjanjian dengan judul-judul lain. Studio saat ini sedang mengembangkan berbagai proyek seperti Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales, Pete's Dragon, dan Beauty and the Beast (2017).

Garrett Hedlund dan Olivia Wilde dipastikan beraksi kembali sebagai Sam Flynn dan Quorra di film Tron: Legacy.

"Kami tidak pernah memberi lampu hijau pada film, tapi ini sedang dalam pengembangan untuk beberapa waktu," ucap salah satu eksekutif Disney, sambil membahas keputusan malang untuk proyek tersebut.

"Judul lain dalam antrian sudah berada di depan dan kami memiliki sebuah perjanjian besar di depannya, kami mulai berpikir, 'Ke mana harus pergi?' Dan ini adalah investasi yang cukup besar untuk membuatnya jika kalian bahkan tak yakin ketika kalian akan merilisnya."

Garrett Hedlund dan Olivia Wilde dipastikan beraksi kembali sebagai Sam Flynn dan Quorra di film Tron: Legacy.

Olivia Wilde dan Garrett Hedlund awalnya dipilih untuk kembali memerankan karakter mereka di Tron Legacy dengan sutradara Joseph Kosinski. Tron 3 juga dijadwalkan untuk memulai proses syuting di Vancouver pada 5 Oktober 2015.

Film aslinya yang rilis 1982 berfokus pada kehidupan seorang peretas komputer yang diculik ke dalam jagat digital dan yang berisi permainan bergaya gladiator. Tron aslinya dibintangi Jeff Bridges, Bruce Boxleitner, dan Cindy Morgan. (Rul/Fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini