Sukses

Channing Tatum Akui Benci G.I. Joe: The Rise of Cobra

Channing Tatum mengaku sangat membenci G.I. Joe: The Rise of Cobra dalam acara The Howard Stern Show untuk mempromosikan Magic Mike XXL.

Liputan6.com, Los Angeles Akting Channing Tatum di sepanjang kariernya sebagai bintang film memang cukup cemerlang. Terlebih berkat keterlibatannya dalam franchise film 21 Jump Street dan Magic Mike. Tatum juga pernah membintangi film G.I. Joe yang belakangan ini ia akui sangat dibencinya.

Dilansir dari Comicbook.com, Selasa (23/6/2015), aktor yang pertama kali muncul di Coach Carter pada 2005 itu, mengaku sangat membenci G.I. Joe: The Rise of Cobra dalam acara The Howard Stern Show untuk mempromosikan Magic Mike XXL.

Sekuel G.I. Joe: Retaliation bakal menghadirkan karakter dari franchise M.A.S.K. serta penjahat kembar bernama Tomax dan Xamot.

Padahal berkat film itu, ia meraih piala dari Teen Choice Award untuk kategori Choice Movie Actor: Action Adventure. Memang dalam film garapan Paramount Pictures itu, sang aktor bergabung dengan franchise G.I. Joe karena pihak studio sudah terlanjur mengontraknya di dua film setelah Coach Carter.

Mengomentari G.I. Joe: The Rise of Cobra, Channing Tatum pun berujar kepada Howard Stern, "Dengar, saya akan jujur, saya sangat membenci film itu. Saya dipaksa untuk bermain di film itu. Dari Coach Carter (2005), mereka memberi saya kontrak untuk pengambilan gambar di tiga film."

Sekuel G.I. Joe: Retaliation bakal menghadirkan karakter dari franchise M.A.S.K. serta penjahat kembar bernama Tomax dan Xamot.

Dilanjutkannya, "Mereka memberikan kontrak dan mereka berkata, 'Kesepakatan tiga judul film, terimalah.' Dan sebagai aktor muda, rasanya seperti, 'Oh Tuhan, itu terdengar luar biasa, saya ambil itu!'"

Beberapa tahun kemudian, Tatum terkejut mengetahui kalau ternyata Paramount mengontraknya untuk membintangi film live-action perdana G.I. Joe. Tatum pun ditunjuk sebagai Duke/Conrad Hauser. Padahal tadinya, ia sangat menginginkan peran Snake Eyes.

Channing Tatum pun mengaku sudah enggan untuk terlibat film dengan 'naskah yang tidak ada bagusnya', hingga pada akhirnya membuat dirinya yang aslinya penggemar franchise kartun, menjadi takut untuk ambil bagian di film GI Joe yang buruk.

Martin Campbell, sutradara salah satu film James Bond bertajuk Casino Royale sekaligus Green Lantern, bakal terlibat G.I Joe 3.

Film kedua di franchise G.I. Joe menampilkan aksi Channing Tatum, Dwayne 'The Rock' Johnson, dan Bruce Willis. Dwayne Johnson dikabarkan bakal kembali memerankan salah satu karakter utamanya, Roadblock untuk film ketiga.

Jon M. Chu dikabarkan tidak akan kembali menyutradarai film ketiga, sementara D.J. Caruso (Eagle Eye, Disturbia) yang sempat disebut sebagai penggantinya, malah batal untuk terlibat. Rencananya G.I. Joe 3 bakal tayang di layar lebar pada 2016.

Sementara itu, film terbaru Channing Tatum, Magic Mike XXL siap utnuk diputar pertama kali pada 1 Juli 2015. (Rul/Feb)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini