Liputan6.com, Jakarta Sutradara yang sudah menelurkan film-film bergenre Islami, seperti Ayat Ayat Cinta, Hanung Bramantyo mengakui jika dirinya sempat mengalami krisis keimanan.
Saat itu, sekitar tahun 2003, Hanung mengaku selama empat tahun sejak saat itu dia sama sekali tak melakukan ibadah apa pun. Bahkan dirinya sama sekali tak mengakui adanya Tuhan.
"Sekitar tahun 2003 selama empat tahun masa-masa jahiliyah. Saya sama sekali nggak puasa, salat, pokoknya sekuler, tidak mengenal Tuhan," ungkap Hanung di kawasan Plaza Senayan, Jakarta, Selasa (7/7/2015).
Hal itu terjadi ketika dirinya banyak mempelajari dan membaca buku. Lantaran merasa sudah banyak tahu, suami Zaskia Adya Mecca ini seperti meragukan adanya Tuhan. Beruntung, Hanung bisa lepas dari itu semua.
"Waktu itu saya banyak baca-baca, jenis ilmu apa saja saya pelajari, dari mulai filasafat dan sebagainya. Dan saya pun mencoba untuk menantang pikiran saya. Sedang anti Tuhan. Titik baliknya pas film Ayat Ayat Cinta," tutur Hanung. (Fac/fei)
Advertisement