Sukses

Dominique Nadine Rancang Baju Pengantin Raline Shah

Pakaian pengantin yang dibuat untuk Raline memang berbeda dengan kebanyakan.

Liputan6.com, Jakarta Desainer Dominique Nadine membuatkan pakaian pengantin untuk artis cantik Raline Shah. Tidak tanggung-tanggung, Nadine membuatkan dua pakaian pengantin. Raline sendiri diketahui belum pernah sama sekali memberikan kabar mengenai rencana pernikahannya. Apakah benar Raline akan mengakhiri masa sendirinya?

Eits, pakaian pengantin yang diberikan kepada Raline Shah ternyata hanya untuk kepentingan sebuah film yang dibintanginya.

"Aku bikinin dua baju tapi modelnya sama persis, karena untuk keperluan syuting. Pas syuting itu kan ceritanya dia akan bunuh diri, jadi harus ada cadangan. Takutnya ada adegan tarik-tarikan jadi bisa robek, makanya dibikin dua baju. Aku memang endorse dia, karena dia yang minta aku bikinkan," ujar Nadine saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Dominique Nadine dan Raline Shah

Pakaian pengantin yang dibuat untuk Raline memang berbeda dengan kebanyakan. Saat menikah, Nadine memang sedang dalam kondisi hamil. "Ceritanya di film itu kan dia hamil besar, lalu mau menikah. Jadi dia minta dibikinin bajunya untuk orang hamil dengan warna putih bersih," ujar Nadine.

Raline sendiri sempat meminta masukan dari Nadine perihal pakaian pengantin. Waktu itu, Raline sempat meminta pakaian pengantin yang simpel dan leluasa ketika bergerak. Maklum, pakaian pengantin ini memang untuk orang berbadan besar.

"Kita kan diskusi bareng masalah itu. Ddiskusinya dia minta konsep yang simpel untuk orang hamil, dan bebas bergerak karena adegannya banyak yang kejar-kejaran, pengin bunuh diri. Dia minta satu minggu kelar, padahal dadakan banget tapi setelah diusahakan selesai juga," katanya.

Dominique Nadine dan Miss Indonesia 2014

Nadine sendiri bercerita jika pakaian pengantin yang diperuntukan untuk Raline memang pakaian pertama yang digunakan untuk kepentingan layar lebar. Dirinya pun mengaku memiliki kesan berbeda ketika membuat pakaian untuk catwalk dan untuk kepentingan film.

"Kesannya beda. Kalau desain untuk keperluan catwalk itu kan cerminan dari hasil desain si desainer itu. Sementara kalau ini untuk layar lebar, saya harus menyesuaikan dengan tema dari filmnya atau alur ceritanya. Jadi kita harus menyesuaikan," pungkas Dominique Nadine.(Adt)

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini