Sukses

Tips Venna Melinda Agar Anak Tak Jadi Korban Penculikan

Bagi Venna Melinda, ruang publik membuat para orangtua harus ekstra waspada atas keselamatan anak.

Liputan6.com, Jakarta Kasus penculikan anak sering terjadi pada tahun ini. Hal ini menjadi perhatian khusus bagi Venna Melinda. Anggota DPR dari Partai Demokrat itu juga memberikan tips kecil bagi orangtua agar tak kehilangan anak saat berjalan-jalan di pusat keramaian.

Venna memberi contoh, sewaktu kedua anaknya, Verrel Bramasta dan Atalla masih kecil, ia sering mengikatkan tali ke pergelangan mereka. Gunanya, agar si anak tidak menghilang ketika lepas dari pegangannya.

Verrell Bramasta dan Venna Melinda [Foto: Instagram]

"Pas Verrel sama Atalla kecil, aku nggak pernah lepas pegangannya saat jalan-jalan di mal. Aku sampai punya tali yang nyambung ke tangan anak-anak," kata Venna di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (22/7/2015).

Bagi Venna, ruang publik membuat para orangtua harus ekstra waspada atas keselamatan anak. Pasalnya, sudah banyak kejadian anak hilang karena kelalaian orangtua.

Verrell Bramasta dan Venna Melinda [Foto: Instagram]

"Buat aku, publik area itu memang tanggungjawab orangtua ya. Jangankan waktu kecil, Verrel saja sampai sekarang kalau jalan nggak boleh sendiri," ujar Venna Melinda. (Jul/fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini