Sukses

Deretan Artis Indonesia Berduka Ibu Meinar Loeis Meninggal

Addie MS, Melanie Subono, dan Enno Lerian berduka cita atas wafatnya Meinar Loeis.

Liputan6.com, Jakarta Wafatnya pianis pencipta lagu Bintang Kecil Meinar Loeis meninggalkan duka bagi insan musik Tanah Air. Maklum, ia adalah sosok yang dikagumi di dunia musik Indonesia.

Meinar Loeis (Twitter)

Sejumlah musisi Tanah Air pun langsung mengungkapkan belasungkawanya atas kepergian Meinar Loeis melalui Twitter.

Melanie Subono

"Turut berduka atas meninggalnya Ibu Meinar. Terima kasih telah mengisi masa kecil kami, anak Indonesia, dengan lagu-lagu dan denting pianomu," tulis Melanie Subono via akun twitternya @melaniesubono.

"Selamat jalan Bu Meinar, tokoh lagu anak. Semoga damai di sana dengan amalan membahagiakan jutaan anak Indonesia," tulis Addie MS melalui akunnya @addiems.

Mantan penyanyi cilik Enno Lerian juga salah satu sosok yang mengagumi Meinar Loeis. Terlebih, baik Ibu Meinar maupun Enno sama-sama dekat dengan dunia musik anak-anak.

Enno Lerian. Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com

"Turut berduka cita atas kepergian salah satu maestro musik Indonesia Ibu Meinar Louis di usianya ke 85 tahun," tulisnya lewat akun @ennolerian.

"Ibu Sud, Pak Kasur, Bu Meinar, AT Mahmud, Papa T Bob bisa dibilang sebagai pencipta lagu anak yang berhasil membuat karya legendaris," lanjut Enno dalam tweet lainnya.

Meinar Loeis meninggal dunia di usianya yang ke-85 pada Selasa siang, (28/7/2015) di Jakarta.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini