Sukses

Ramon Y. Tungka: Indonesia Belum Merdeka

Menurut Ramon Y. Tungka, kemerdekaan hanya dinikmati oleh mereka yang hidup berkecukupan.

Liputan6.com, Jakarta 17 Agustus 1945 menjadi hari paling berseja di Indonesia karena tanggal tersebut Indonesia diproklamirkan merdeka dari penjajah. Namun bagi aktor Ramon Y. Tungka, justru hingga saat ini Indonesia masih dijajah oleh asing.

"Menurut gue Indonesia belum merdeka. Merdeka kan bukan hanya berdaulat. Tapi secara fakta, sogok menyogok kan masih banyak," kata Ramon saat berbincang kepada Liputan6.com di kawasan Tanjung Barat, Jakarta Selatan, Kamis (13/8/2015).

Ramon Y. Tungka [Foto: Panji Diksana/Liputan6.com]

Tak hanya praktek korupsi saja yang masih membuat resah bangsa Indonesia. Dalam hal pendidikan dan sosial pun, dengan tegas bintang film Ekskul itu mengatakan jika kemerdekaan Indonesia hanya milik mereka yang bisa menikmati hidup dengan layak.

"Lihat saja, kemiskinan masih merajalela. Anak-anak daerah pergi ke sekolah harus melewati bukit dan sungai. Kita masih saja dibodohi oleh orang kita sendiri," papar suami Qori Sandioriva ini.

Ramon Y. Tungka [Foto: Panji Diksana/Liputan6.com]

Membicarakan tentang kemerdekaan, pemain film Catatan Akhir Sekolah ini pun jadi teringat akan kalimat yang pernah dikeluarkan oleh Sang Proklamator.

"Soekarno pernah bilang, perjuanganmu lebih berat dari perjuanganku, karena melawan bangsa sendiri. Contoh tayangan teve, hal yang nggak penting dibombardir habis-habisan. Produser hanya mementingkan keuntungan. Kita masih dijajah rating," kata Ramon mengkritisi. (Fac/fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini