Sukses

Vicky Shu: Di Media Sosial Orang Indonesia Sangat Merdeka

Vicky Shu mengatakan tersebut menurut sudut pandang yang terjadi di media sosial.

Liputan6.com, Jakarta Tanggal 17 Agustus 1945 menjadi hari yang sangat penting bagi rakyat Indonesia, karena pada hari itu, sang proklamator, Soekarno dan Hatta mengumumkan kemerdekaan Bangsa ini dari penjajah.

Tujuh puluh tahun lewat setelah menyatakan kemerdekaannya, bagi Vicky Shu Indonesia sudah sangat merdeka. Vicky Shu mengatakan tersebut menurut sudut pandang yang terjadi di media sosial.

Vicky Shu [Foto: Panji Diksana/Liputan6.com]

"Indonesia sudah sangat merdeka, sangat bebas, orang sekarang berkomentar sangat bebas. Walau pun sudah ada peraturan tapi tetap saja berkomentar di media sosial sangat bebas," kata Vicky Shu di Tanjung Barat, belum lama ini.

Meski terkadang dirinya kesal dengan tingkah para hatters yang sering mencela dan berkomentar negatif, Vicky pun tak mau ambil pusing.

Vicky Shu. Foto: Panji Diksana/Liputan6.com

Namun, di saat hari kemerdekaan tiba, Vicky Shu sering sekali rindu masa kecilnya yang selalu mengikuti lomba dan selalu berhasil menjuarai setiap perlombaan.

"Kangen, seru, ikut semua lomba dan harus menang. Makan kerupuk, balap karung, sepeda lambat. Juara semua, nggak mungkin nggak juara. Bukan ambisi menang saat itu, tapi terlalu senang makanya jadi juara," pungkasnya. (Fac/Ade)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini