Sukses

Lawan Ahmad Dhani, Farhat Abbas 'Sodorkan' Elza Syarief‎

Elza Syarief dan Farhat Abbas pernah sama-sama menjadi pengacara Maia Estianty.

Liputan6.com, Jakarta ‎Sidang praperadilan Farhat Abbas  atas penetapan tersangka dalam kasus Ahmad Dhani kembali digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (19/8/2015). Dalam sidang itu Farhat mendatangkan pengacara Elza Syarief sebagai saksi fakta.‎

Farhat merujuk Elsa lantaran pengacara kondang itu pernah menangani kasus perceraian antara Ahmad Dhani dan Maia Estianty pada 2008 lalu.

"Tadi mengajukan bukti-bukti. Dari kami ada saksi fakta yaitu menghadirkan Ibu Elza. Karena beliau juga salah satu kuasa hukum dari Maia saat cerai dengan Dhani," ungkap kuasa hukum Farhat, Arnold V Purba, usai sidang.

"Ibu Elza akhirnya kurang nyaman dan akhirnya menyerahkan kasus ini ke Farhat," sambung Arnold.‎

Ahmad Dhani [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

Setelah saksi fakta, sidang rencananya akan dilanjutkan pada 20 Agustus 2015. Dalam sidang ini, majelis akan menghadirkan saksi ahli dan penyerahan bukti berupa kicauan Farhat di Twitter.

Seperti diketahui,‎ Farhat dijadikan tersangka atas laporan pencemaran nama baik yang diajukan Dhani ke Polda Metro Jaya. Pencemaran itu, menurut Dhani, dilakukan Farhat lewat akun Twitter @farhatabbaslaw. (Jul/fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.