Sukses

Rupiah Melemah, Jessica Iskandar Beruntung

Jessica Iskandar tak terpengaruh dengan kenaikan dolar Amerika hingga Rp 14ribu.

Liputan6.com, Jakarta Meningkatnya nilai tukar dolar Amerika hingga Rp 14ribu membuat banyak kalangan panik. Lantaran membuat melambungnya harga barang-barang. Tapi tidak bagi Jessica Iskandar.

Rupanya tak hobi berbelanja seperti wanita lain menjadi salah satu alasan Jedar -sapaan Jessica Iskandar- tak terpengaruhi akan inflasi.

Instagram Jessica Iskandar

"Aku orangnya kan jarang belanja. Palingan belanja juga buat kebutuhan sehari-hari, kalau beli pakaian juga nggak sering, apalagi barang elektronik. Jadi aku nggak terlalu pengaruh kenaikan dolar," kata Jedar saat menjadi bintang tamu di acara talkshow salah satu stasiun televisi, Jumat (28/8/2015) malam.

Jessica Iskandar (Instagram)

Justru Jedar diuntungkan dengan menurunkan nilai tukar rupiah. Pasalnya, pemain film Dealova ini menggunakan dolar sebagai investasi.

"Sebenarnya aku malah untung sih, soalnya nilai tukar dolar kan lebih tinggi dari rupiah. Dan aku kan punya banyak dolar hehehe," tutup Jessica Iskandar.(Fac/Mer)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini