Sukses

Berarti Kemaluan, Nama Ini Dilarang di Guardians of the Galaxy 2

Sutradara James Gunn mengumumkan lewat Facebook bahwa salah satu nama ras alien dari komik dilarang di Guardians of the Galaxy Vol. 2.

Liputan6.com, Los Angeles Fans film superhero belakangan mendapat cerita unik mengenai Guardians of the Galaxy Vol. 2 yang tengah dikembangkan oleh sutradaranya, James Gunn. Hal tersebut melibatkan salah satu nama ras alien.

Dilansir dari Comicbook.com belum lama ini, Gunn sempat mengumumkan lewat Facebook resminya kepada fans bahwa salah satu nama ras alien dari komik tak bisa dipakai dalam film setelah divisi legal Marvel melarangnya.

Meskipun begitu, jika biasanya Marvel melarang karena alasan hak cipta dengan Fox yang tengah memegang X-Men dan Fantastic Four, maka kali ini mereka tak ingin satu nama ras alien muncul di film karena alasan seksual.

Sutradara Guardians Of The Galaxy, James Gunn.

Diketahui, ras tersebut muncul di Marvel Comics pertama kali pada tahun 1964 dan Gunn menyebut nama ras yang dilarang adalah "Sneepers". Nama tersebut bagi orang Islandia memiliki arti 'klitoris' atau salah satu bagian di dalam alat kelamin wanita.

Dalam Facebook resminya, Gunn mengaku ketika ia menulis naskah film Guardians of the Galaxy Vol. 2, dirinya ingin seluruh karakter asli komik dimasukkan ke dalam film, sehingga fans komik Marvel puas setelah menyaksikannya.

"Karakter seperti Kraglin, The Broker, Bereet, dan Garthan Saal aslinya semua muncul di dalam komik, meskipun kadang-kadang dalam inkarnasinya sangat berbeda. Setiap nama yang saya gunakan harus berjalan melalui divisi legal Marvel," ungkapnya.

James Gunn selaku sutradara Guardians Of The Galaxy, mengakui bahwa ia mendapat bantuan dari Joss Whedon.

Selain itu, Gunn mengaku sedih ketika nama spesies alien atau karakter luar angkasa milik Marvel yang ingin dimasukkannya, berbenturan dengan hak cipta film Fox, Sony, atau Hasbro. Barulah ia mengungkapkan dilarangnya kata 'Sneepers'. Baginya, itu merupakan alasan yang benar-benar baru dari Marvel.

Menariknya, Sneepers digambarkan memiliki tiga otot dada, dan kaum betinanya memiliki tiga payudara. Dan uniknya lagi, kosakata yang memiliki arti klitoris di Islandia ternyata ditulis 'snipur'.

Salah satu fans asal Islandia bahkan mengaku jikalau 'Sneeper' akhirnya muncul di layar lebar, maka ia yakin kalau orang-orang di negaranya tak akan terlalu sensitif dengan kosakata itu. Malahan, ia yakin orang-orang Islandia hanya menjadikannya sebagai bahan lelucon menyenangkan yang mengundang tawa.

Komik Guardians of the Galaxy. (Comicbook.com)

Bisa disimpulkan kalau divisi legal Marvel saat ini terlalu berlebihan dalam menanggapi beberapa hal terkait unsur komik untuk dibawa ke filmnya. Mungkin juga ada campur tangan Disney di situ yang takut kalau film Guardians of the Galaxy Vol. 2 tak laku di Islandia gara-gara kata "sneeper".

Dipastikan, Guardians of the Galaxy Vol. 2 rilis di bioskop AS pada 5 Mei 2017. Selain Chris Pratt, turut kembali juga Dave Bautista, Zoe Saldana, Bradley Cooper, Vin Diesel, Michael Rooker, Sean Gunn, dan Karen Gillan. (Rul/Ade)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini