Sukses

Man of Steel 2 Diduga Munculkan Supergirl dan Robot Alien

Aksi Superman dalam Man of Steel 2 belum dipastikan, namun wacana baru menyebut adanya Supergirl dan Brainiac.

Liputan6.com, Los Angeles Proyek film kedua Superman atau yang diharapkan fans sebagai Man of Steel 2 memang masih belum mendapatkan kepastian. Akan tetapi, berbagai rumor sudah berseliweran ke mana-mana.

Dilansir dari Ace Showbiz, Rabu (16/9/2015), salah satu yang telah menyeruak adalah wacana bahwa Man of Steel 2 bakal menghadirkan tiga karakter besar DC Comics, yaitu Brainiac, Supergirl, dan Bizarro.

Brainiac, Supergirl, dan Bizarro. (DC Comics/Ace Showbiz)

Sutradara George Miller yang sempat digosipkan mengarahkan filmnya, sebelumnya menyatakan bahwa usai Man of Steel ditunda secara permanen, ia tak bisa memutuskan apa yang harus dilakukan selanjutnya.

Zack Snyder, sutradara Man of Steel pertama yang sedang sibuk dengan Batman v Superman: Dawn of Justice damn Justice League pun menuangkan komentarnya.

"Kami belum bicara tentang hal itu, dan jujurnya, saya hanya tidak tahu apa yang ia pikirkan untuk film berikutnya. Tapi ya, jika saya memikirkan ia punya kepentingan di dalamnya tentu saja saya senang untuk berbicara dengannya," ucap Snyder.

Sutradara Zack Snyder di Batman v Superman: Dawn of Justice. (comingsoon.net)

Di luar rumor mengenai penundaan sekuel Man of Steel, Heroic Hollywood melaporkan bahwa film kedua Superman akan benar-benar terjadi dan fokusnya pun bisa cukup menggembirakan fans.

Disebutkan kalau Superman akan menghadapi Supergirl dan robot alien bernama Brainiac. Lebih jauh disebutkan kalau Brainiac mungkin sangat membutuhkan codex genetik seluruh umat Krypton dan ingin merebutnya dari siapa pun yang memilikinya.

Codex sendiri merupakan benda yang dikejar oleh Jenderal Zod di film Man of Steel. Rumornya, saat ini codex tidak berada di tangan Superman, melainkan sedang dimiliki sepupunya, Kara alias Supergirl.

Melissa Benoist dalam kostum Supergirl nya.

Semakin jauh, disebutkan pula kalau Brainiac menginginkan codex tersebut dan berusaha merebutnya dari Kara. Sehingga, ia menciptakan Bizarro dan mengirimnya untuk melawan Supergirl demi bisa merebut codex. Sejauh apapun rumornya berkembang, tetap saja pihak studio belum mengkonfirmasinya.

Superman yang kini sedang diperankan oleh Henry Cavill diharapkan bisa muncul dalam Justice League Part One serta Justice League Part Two. Masing-masing dipatok untuk bisa tayang pada 2017 dan 2019. (Rul/Fir)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini