Sukses

Gelar Konser, Chris Brown Tambah Pengamanan

Beberapa kejadian tak menyenangkan kala konser Chris Brown berlangsung menjadi pelajaran berharga.

Liputan6.com, Los Angeles Beberapa kejadian tak menyenangkan kala konser Chris Brown berlangsung menjadi pelajaran berharga. Untuk itu, perlu adanya tambahan penjagaan agar aman.

Hal itu terlihat pada konser Chris Brown di Concord, CA, Sabtu (19/9/2015). Concord PD mengatakan ada 40 polisi yang berpatroli di Concord Pavilion untuk memastikan keadaan tenang.

Chris Brown

Selain itu, diwartakan Tmz.com, Minggu (20/9/2015), ada juga 20 penjaga keamanan dari tempat tersebut. Menurut seorang pejabat Concord PD, pihaknya melakukan penelitian, dan belajar ada pola di konser Chris Brown.

"Tipenya Chris Brown itu membawa kerumunan," ujar pejabat tersebut.

baca juga: Konser Chris Brown Ricuh, 5 Orang Kena Tembak

foto: nydailynews

Sebelumnya, mantan kekasih Rihanna itu sempat menggelar konser di San Jose, California awal tahun ini. Di tengah acara, terdengar suara tembakan. Sontak konser pun menjadi ricuh karena mereka berusaha menyelamatkan diri.

baca juga: Reaksi Chris Brown Atas Penembakan di Konsernya

News.com.au

baca juga: Kylie Jenner Diserang saat Tonton Konser Chris Brown

Bukan hanya penonton yang panik, begitupun dengan Chris Brown. Untungnya, ia langsung diamankan petugas agar tak terkena tembakan.(Mer/Feb) 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini