Sukses

Leeteuk Super Junior Sedih Ditinggal Eunhyuk

Leeteuk yang dekat dengan Eunhyuk sedih saat Eunhyuk akan meninggalkan dirinya. Seperti apa ceritanya?

Liputan6.com, Seoul: Super Junior dianggap sebagai boyband yang tunduk pada peraturan dan kewajiban negara. Satu demi satu member Super Junior telah melaksanakan tugasnya mengikuti wajib militer, Shindong dan Kangin yang telah terlebih dahulu berangkat mengikuti pelatihan.

Giliran Eunhyuk pun telah tiba. Eunhyuk mulai masuk wamil hari ini, Selasa (13/10/2015). Eunhyuk pergi diantar penggemarnya hingga di depan tempat pelatihan di 102nd Reserve Forces di Chuncheon, Provinsi Gangwon, Korea Selatan.

Baca juga: Eunhyuk, Siwon dan Donghae Lakukan Konser Perpisahan di Jepang

Eunhyuk [foto: Mnet]

Leeteuk pun mengucapkan terima kasih kepada penggemar sekaligus selamat tinggal. "Terima kasih atas kedatangan kalian yang mengantar saya bertugas. Saya akan memenuhi kewajiban saya selama satu tahun dan sembilan bulan," ujar Eunhyuk, diwartakan MNet.

Tak hanya penggemar saja yang kehilangan Eunhyuk, Leeteuk--pemimpin Super Junior--juga mengaku sedih ditinggal rekannya. Leeteuk yang telah bebas tugas wamil mengungkapkannya di akun media sosial miliknya.

Tak hanya Eunhyuk, personel Super Junior lainnya yaitu Donghae dan Siwon akan wajib militer di tahun ini.

"Akan ada ruang kosong yang ditinggalkan Eunhyuk di sini. Kami telah menunjukkan chemistry yang snagat baik hanya dengan tatapan mata," tulis Leeteuk di akun media Instagram miliknya.

Leeteuk juga tak lupa memberikan saran untuk Eunhyuk selama menjadi tentara aktif. "Jangan lupa makan yang banyak. Di sana, kau membutuhkan banyak sekali energi."

(Des/Adt)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini