Sukses

Grup Jepang Happiness dan Sharehappi Ancam Musik Korea

Dua grup asal Jepang, Happiness dan Sharehappi dari manajemen EXILE, dirasa sanggup menggeser musik Korea.

Liputan6.com, Tokyo Selama beberapa dekade, musik Jepang selalu mengundang rasa penasaran, apalagi ketika iklim rock and roll serta alternatif sedang digandrungi di era 1960-an hingga tahun 2000-an.

Kini, era boom band sedang surut dan musik-musik Jepang tak lagi mendominasi pasar Asia, berganti dengan pop Korea alias K-Pop dengan hingar bingar artis boyband, girlband, maupun pop band yang ada.

Namun bagi fans setia musik Jepang yang juga pendengar genre pop beat semacam Korea, ada kabar baik dari Negeri Sakura. Belakangan, grup pop wanita Happiness tengah menyaingi lagu-lagu pop dari berbagai grup asal Korea Selatan.

Sebagai pasangan Happiness, grup pop pria Sharehappi juga tak kalah dengan boyband Korea dalam menyajikan musik-musik yang upbeat dengan nada serta koreografi yang unik.

THE Sharehappi from Sandaime J Soul Brothers.

Happiness yang bernaung di bawah Rhythm Zone, anak perusahaan Avex Records Group, memiliki tujuh orang personel, yaitu Sayaka, Kaede, Karen Fujii, Miyuu, Yurino, Anna Suda, dan Ruri Kawamoto. Mereka masing-maisng memiliki suara khas serta gerakan dance yang cukup hiperaktif.

Belakangan, Happiness yang merupakan unit dari grup kolektif wanita E-girls, merilis single Holiday pada 28 Agustus 2015 lalu. Jika ada yang sudah melihatnya di salah satu situs pengunggah video, klip mereka itu sudah melewati angka 2,7 juta pemirsa.

Apa yang ditawarkan dalam videoklip dan lagu Holiday pun mampu membius para pria dan wanita remaja. Koreografi menantang dan lirik serta nada-nada lagu yang riang seolah menjadi kekuatan utama mereka.

Grup asal Jepang Happiness dari manajemen EXILE.

Lain lagi dengan Sharehappi yang merupakan unit dari Sandaime J Soul Brothers from EXILE TRIBE, lewat lagu Share The Love, imajinasi para wanita muda pasti langsung tertuju pada personel boyband Korea yang tampan.

Tapi tunggu dulu, Sharehappi bukanlah boyband dengan banyak personel, mereka hanyalah tiga pria yang memiliki pengalaman berada di bawah manajemen EXILE, salah satu grup musik kolektif terbesar di Jepang.

Meski cuma bertiga, namun Hiroomi, NAOKI, dan GUN mampu membuat Sharehappi tak hanya digandrungi oleh fans EXILE. Banyak juga penggemar musik umum menyaksikan video dari single yang rilis 15 Oktober 2015 itu.

THE Sharehappi from Sandaime J Soul Brothers.

Hal itu bisa dilihat dari para penonton video lirik lagunya yang diunggah Avex melalui satu situs video dengan angka 1,4 juta pemirsa. Bahkan, akun milik Glico Japan yang tengah mempromosikan konser mereka pun telah dilihat lebih dari 3,8 juta.

Sebagai informasi, mungkin bagi yang jeli, antara Happiness dan Sharehappi seolah memiliki kesamaan penggunaan kata 'happi'. Ya, memang tak salah kalau yang kepikiran akan hal itu. Pasalnya, keduanya memang memiliki kaitan secara langsung.

Boyband asal Jepang Exile.

Sharehappi memang jelas berada di bawah manajemen EXILE, begitupun Happiness. Grup E-girls yang menaungi Happiness merupakan sister unit dari EXILE. Malahan, E-girls sendiri memiliki makna Exile Girls Unit and Girls Entertainment.

Jadi, bagi para pecinta fanatik musik pop Korea, mohon menyingkir sejenak. Karena keluarga Exile kini tengah melawan arus musik Korea dengan lagu-lagu maut mereka yang sedang digencarkan oleh Happiness dan Sharehappi! (Rul/Feb)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.