Sukses

Begini Suasana Kota dan Birokrasi Hewan Menyusui di Zootopia

Riuhnya suasana kota dan peliknya birokrasi hewan mamalia dihadirkan di trailer baru Zootopia.

Liputan6.com, Los Angeles Sebuah trailer baru film animasi Zootopia telah diluncurkan oleh Walt Disney Animation Studios. Di situ, terdapat suasana kota metropolitan modern hewan menyusui (mamalia) lengkap dengan birokrasinya andai manusia tak pernah ada.

Seperti dilaporkan Ace Showbiz, Selasa (24/11/2015), trailer baru yang dipamerkan berfokus pada Judy Hopps (Ginnifer Goodwin), seekor kelinci polisi yang berusaha mengendalikan amarahnya ketika ia menghadapi seekor kungkang yang menyebalkan.

Judy Hopps hanya memiliki 48 jam untuk memecahkan kasus besar dan ia meminta pasangannya, seekor rubah penipu bernama Nick Wilde (Jason Bateman), untuk membawanya ke DMV sambil mengurus lisensi nomor plat.

Film animasi Zootopia. (Ace Showbiz)

Disutradarai oleh Byron Howard (Tangled), Zootopia menggambarkan andai manusia tak pernah muncul di Bumi yang akhirnya diisi oleh para hewan dengan membangun peradaban modern layaknya manusia. Mereka berpakaian, memiliki pekerjaan, dan juga mencipta teknologi semacam handphone.

Dikatakan juga bahwa meski hidup seperti manusia yang punya peradaban modern, sifat asli para binatang tetap ada. Misalnya kebencian antara rubah dengan kelinci. Film animasi ini dibuat oleh studio yang menghasilkan Frozen dan Wreck-it Ralph.

Suasana Zootopia. (Disney)

Filmnya sendiri berpusat pada dua karakter utama, rubah bernama Nick Wilde dan kelinci Judy Hopps. Awalnya mereka berdua tak akur, tapi akhirnya harus bekerjasama untuk memecahkan sebuah misteri. Zootopia dijadwalkan untuk rilis pada 4 Maret 2016. (Rul/Feb)

 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.