Sukses

Yuki Kato Nominator Royal Bali International Film Festival 2015

Yuki Kato masuk nominasi ajang penghargaan kategori Pemain Utama Wanita di Royal Bali International Film Festival 2015.

Liputan6.com, Jakarta Meski kini tak berada di Indonesia, Yuki Kato kembali mencetak prestasi. Nama Yuki masuk nominasi ajang penghargaan di Royal Bali International Film Festival 2015. Bintang sinetron Heart Series ini masuk nominasi untuk kategori Pemain Utama Wanita dari aktingnya di film This is Cinta.

Berita bahagia buat fans Yuki ini baru saja diumumkan akun Twitter @Starvisionplus yang memproduksi film yang dibintangi Yuki dan Shawn Adrian tersebut.

Yuki Kato memegang piala Tokyo International Drama Festival 2015 atau Tokyo Drama Awards 2015. (dok. Twitter)

"Selamat @yukikatou2 masuk nominasi Pemain Utama Wanita dari film This is Cinta di Royal Bali International Film Festival 2015," kata akun Twitter @Starvisionplus.

Cuitan ini pun ditanggapi suka cita dari penggemar Yuki yang melontarkan ungkapan syukur dan selamat pada aktris blasteran Jepang-Malang tersebut. Yuki sendiri kini tengah berada di Jepang untuk belajar budaya Jepang di salah satu sekolah di kota Tokyo.

Yuki Kato. (Liputan6.com/Fachrur Rozie)

Sekedar info, film This is Cinta tayang pada 12 Februari lalu dan meraih total 150.073 penonton. Di film tersebut, Yuki berperan sebagai Rachel, gadis 17 tahun yang diceritakan baru kembali ke Indonesia setelah 12 tahun menetap di New Zealand. Rachel pulang untuk menemui sahabat masa kecilnya, Farrel (Shawn Adrian). Pertemuan mereka terjadi karena keikut-sertaan Farrel di ajang adu bakat yang disiarkan televisi.

Yuki berakting cukup cemerlang seperti di sinetron-sinetron yang ia bintangi. Disini, Yuki juga jadi gadis yang tertekan karena harus menuruti kemauan mamanya. Hingga akhirnya ia dan Farrel mengalami kecelakaan. Film This is Cinta baru saja ditayangkan perdana di SCTV pada Sabtu (21/11/2015) malam lalu. Anda sudah menonton? (Puj/Ade)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini