Sukses

Masuk Rumah Sakit, Aliando Kena Gejala Tifus

Aliando menghuni ruang perawatan Rumah Sakit Asrama Haji, Pondok Gede Jakarta Timur.

Liputan6.com, Jakarta Aliando Syarief harus rehat sejenak dari aktivitasnya di dunia seni peran. Bintang Ganteng Ganteng Serigala (GGS) Returns ini harus memulihkan kondisi kesehatannya yang menurun karena sakit.

Lawan main Prilly Latuconsina ini diketahui menghuni ruang perawatan Rumah Sakit Asrama Haji, Pondok Gede Jakarta Timur, sejak beberapa hari lalu. Aliando terlihat terkulai lemas tak berdaya.

"Sejak dua minggu terakhir Ali kan syutingnya terforsir, capek lah badannya. Ditambah, dia kalau lagi di lokasi syuting kalau makan nggak teratur dan sering tidur di mobil dengan posisi tidur yang nggak nyaman," ucap BuDhila, manajer Aliando Syarif, saat ditemui di RS Asrama Haji, Pondok Gede, Jakarta Timur, Sabtu (5/12/2015) malam.

Aliando terbaring di rumah sakit. (foto: Hernowo Anggie/Liputan6.com)

Beberapa hari menjalani perawatan di rumah sakit, kondisi Aliando mulai membaik. Ia pun berencana untuk kembali pulang ke rumah karena tak nyaman hanya berada di kamar perawatan.

"Hari ini juga niatnya sudah minta pulang saja, Ali kan memang gitu, orangnya nggak bisa diam. Tapi rasanya belum boleh pulang karena sempat cek darah dan baru dikasih kabar sama dokter kalau kena gejala tifus juga," ungkap dia.

Aliando Syarief [Foto: Panji Diksana/Liputan6.com]

Aliando Syarief mengakui kalau sakit merupakan hal yang tak mengenakkan. Tak ingin kondisi kesehatannya menurun di kemudian hari, ia pun akan mulai membatasi aktifitas dan pekerjaannya.

"Kayaknya setelah ini Ali akan pilih-pilih job yang merehatkan badan dia lah. Kemarin tiga tahun berturut-turut kan syuting kejar tayang terus. Jadi nggak ada jeda dan waktu istirahatnya," tutup BuDhila. (Gie/Ade)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini