Sukses

Manggung di Depan Ribuan Kades, Slank Kampanye Anti Korupsi

Dalam acara tersebut, Slank juga menyanyi bareng dengan Menteri Marwan Jafar.

Liputan6.com, Jakarta Slank secara khusus diminta hadir untuk mengibur ribuan kepala desa dalam acara bertajuk Rembug Nasional Desa Membangun. Dalam acara tersebut, Slank menyanyi bareng dengan Menteri Desa Pembangunan, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Marwan Jafar.

Lagu-lagu yang dibawakan band asal Gang Potlot ini mampu menghangatkan suasana para hadirin. Manggung di depan ribuan kades, Slank pun mengaku bangga.

Vokalis Slank, Kaka saat menghibur penonton dalam Forum Rambug Nasional 2015 di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Selasa (15/12). Forum tersebut bertema 'Desa membangun Indonesia'. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

"Hari ini sangat berkesan. Kelihatan banyak virus Slank. Virus Slank sudah mewabah sampai level desa. Hidup sederhana, kerja keras, itu yang aku lihat. Saya rasa ini berkesan banget," kata Bimbim, drumer Slank di kawasan Kemayoran, Jakarta Utara, Selasa (15/12/2015).

Dalam kesempatan tersebut Slank dan Marwan Jafar menyanyikan lagu populer Slank seperti Ku Tak Bisa dan Bocah, serta sejumlah lagu populer lainnya. Banyak di antara hadirin yang ikut bernyanyi bahkan berteriak histeris.

Selanjutnya, Slank membawakan lagu berjudul Koruptor. Lagu tersebut mengingatkan kepada sekitar tiga ribu kepala desa yang hadir agar tidak melakukan korupsi terhadap uang rakyat. Senada dengan lagu yang dibawakan, Bimbim sempat berujar:  "Kehidupan di desa pasti jauh dari korupsi," teriak Bimbim.

Grup band Slank memeriahkan Forum Rambug Nasional 2015 di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Selasa (15/12). Forum tersebut bertema 'Desa membangun Indonesia'. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Kaka, selaku vokalis Slank merasakan adanya semangat dan kekuatan luar biasa jika masyarakat desa bergerak bersama melakukan pembangunan. Sejumlah tembang Slank pun banyak yang diilhami dari kondisi masyarakat desa, suasana alam desa, termasuk lagu yang dinyanyikan dalam Rembug Nasional Desa Membangun ini.

"Hidup masyarakat desa. Kita berharap para kades, perangkat desa, dan semua masyarakat desa semakin bersemangat untuk bersama-sama memajukan negara tercinta ini," harap Marwan. (Fac/fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini