Sukses

Kemeriahan Ulang Tahun Michael Jackson ke-51

Jika masih hidup, Michael Jackson seharusnya berulang tahun yang ke-51 pada 29 Agustus 2009. Bukannya berkabung, para kerabat dan penggemar justru mengenang dirinya dengan perayaan besar-besaran.

Liputan6.com, London: Jika masih hidup, mendiang Raja Pop Michael Jackson seharusnya berusia 51 tahun pada 29 Agustus 2009. Bukannya berkabung, Sabtu (29/8) waktu setempat, kerabat sesama selebriti dan penggemar Jackson justru mengenang dirinya dengan acara perayaan besar-besaran.

Sutradara sekaligus produser Spike Lee salah satunya. Seperti dilansir eonline.com, ia mengadakan sebuah pesta bergaya Brooklyn guna merayakan hari kelahiran pelantun Heal The World itu. Ratusan tamu diharapkan hadir di acara bebas biaya masuk di Prospect Park dan Nethermead Meadow, Brooklyn, New York, Amerika Serikat yang akan diadakan malam hari waktu setempat.

Spike menyutradari dua video klip lagu Jackson di album yang bertajuk They Don't Care About Us. Penduduk Brooklyn bergabung bersamanya untuk merayakan hari yang disebut sebagai "Hari Michael Jackson" itu.

Pada skala yang lebih kecil, putra penyanyi Diana Ross yang bernama Evan Ross juga merayakan hari ulang tahunnya yang ke-21 dengan pesta bertema Michael Jackson pada Jumat malam. Tamu pesta di klub malam Guys & Dolls di West Hollywood, Los Angeles, California, AS, itu berdansa semalaman dengan lagu-lagu Jackson. Semua pelayan minuman keras pun mengenakan sarung tangan putih dan topi fedora khas penampilan Jackson sebagai penghormatan terhadap dirinya.

Tema itu sangat berarti bagi Evan. Pasalnya, Jackson adalah ayah baptis Evan. Selain itu, dalam surat wasiatnya, Jackson meminta Diana menjadi penjaga anak-anaknya.

Sedangkan di Orton Square, Leicester, Inggris, sekitar 500 orang penggemar menarikan tarian khas lagu Thriller milik Jackson. Selain itu, sekitar seratus penggemar juga berkumpul untuk menari dan menghormati Jackson di Trafalgar Square, London, Inggris. Kegiatan serupa juga diadakan di Meksiko.

Pada Oktober silam, sebanyak 1.227 penari yang berpakaian seperti zombi berkumpul untuk menari di Nottingham, Nottinghamshire, Inggris, sehingga berhasil memecahkan rekor dunia. Panitia acara perayaan ulang tahun Jackson ini juga berharap bisa memecahkan rekor baru untuk tarian yang sama.(LUC)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini