Sukses

Hayati Jadi Peserta ke-4 yang Tersingkir dari Top 25 D'Academy 3

Para peserta Dangdut Academy 3 sudah mulai berguguran.

Liputan6.com, Jakarta Sudah tiga peserta dari tiga grup, tersenggol di Konser Final Top 25 Dangdut Academy 3. Minggu-Senin (28-29/2/2016), giliran Grup 4 yang terdiri dari Rani (Kutai Kartanegara), Hayati (Sumedang), Haris (Lombok), Arin (Cirebon) dan Ismail (Gorontalo) yang harus memperebutkan satu tempat ke Top 20.

Hanya menjadi peringkat ke-3 polling SMS pada malam pertama dengan 20,7%, Rani malah melejit ke posisi pertama di malam kedua. Ia mengamankan tiket lolos otomatis dengan raihan 28,7%. Rani pun tak harus menerima penilaian juri hingga lolos ke babak selanjutnya.

Meisya berada dalam grup 2 bersama dengan Hayati dan Ilham. Namun para dewan juri yang terdiri dari Inul Daratista, Hetty Koes Endang, Saipul Jamil, Rita Sugiarto dan Dorce Gamalama kurang puas dengan aksi kontestan grup 2. (Dezmond Manullang/Bintang.com)

Penampil kedua, Hayati harus menerima koreksi dari dewan juri, terutama soal artikulasi huruf R yang tidak jelas dari Iis Dahlia. Tapi, ia juga mendapat pujian Inul Daratista untuk keseluruhan penampilan dan power suaranya yang baik.

Ismail tampil selanjutnya dengan sentuhan rock. Meski begitu semangat, Ismail dinilai Inul tetap tampil enjoy dengan suara stabil. Juri tamu, Erie Suzan nampak menikmati aksi panggung Ismail dan mendoakannya masuk ke babak 10 besar. Bunda Rita Sugiarto bahkan yakin Ismail bakal masuk ke 5 besar.

Peserta keempat yang tampil adalah Arin dengan lagu Katakanlah. Menjadi runner up di polling SMS, tak membuat Arin bernyanyi lebih baik. Fakhrul Razi nampak kecewa melihat penampilan Arin yang tanpa peningkatan. Nassar bahkan menyarankan Arin untuk selalu menjaga attitude meski ia kecewa pada penampilannya sendiri.

 

Sebagai penutup konser, Haris tampil lebih baik. Penjiwaannya memang belum 100% dan lemah di nada rendah, namun Inul dan Iis tetap memuji Haris. Bunda Rita pun cukup menikmati aksi panggung Haris malam ini. Melengkapi komentarnya, Fakhrul mengaku tak menyesal telah memberikan hak vetonya pada Haris.

Sayangnya, Haris harus masuk ke posisi tidak aman. Sementara, Ismail dan Arin lolos otomatis. Hayati menyusul Haris, harus melewati babak vote dewan juri. Hasil akhir, Haris mendapat 2 lampu merah. Ia melaju ke Top 20 setelah Hayati hanya mendapat 2 lampu hijau. Hayati pun menjadi peserta keempat yang harus tersingkir dari panggung Dangdut Academy 3.

Ilham tampil di konser eliminasi digelar pada Selasa (9/2/2016) malam, ia pun tak sendiri melainkan bersama Hayati dan Meisya dalam  grup 2.  Mereka unjuk gigi untuk menampilkan performa yang maksimal. (Dezmond Manullang/Bintang.com)

Tinggal satu grup lagi yang akan bertarung untuk memastikan satu pesertanya tersenggol. Grup 5 yang berisikan Icha (Tangerang), Lia (Samarinda), Rafly (Gowa), Wina (Ciamis), dan Irsya (Bandung) akan menjalani lanjutan Konser Final Top 25 Dangdut Academy pada Selasa-Rabu (1-2/3/2016). Acaranya akan disiarkan langsung Indosiar, mulai pukul 18.30 WIB.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.