Sukses

6 Artis Hollywood yang Meninggal Akibat AIDS

Beberapa artis Hollywood ini menderita penyakit mematikan AIDS, menyerah dengan penyakit yang menggerogoti. Siapa saja mereka?

Liputan6.com, Jakarta - Human Immunodeficiency Virus atau HIV merupakan virus mematikan yang menyerang sistem kekebalan tubuh. Virus ini akan menyerang siapa saja yang berpotensi mengidap penyakit tersebut. Tidak peduli umur, warna kulit, atau status sosial.

Tercatat, terdapat lebih dari 30 juta orang di dunia yang terkena virus mematikan tersebut. Sebagian di antara mereka harus mengalah pada serangan penyakit itu dan akhirnya meninggal dunia.

Beberapa artis ini bukti penderita HIV/AIDS menyerah dengan penyakit yang menggerogoti. Kisah mereka dapat menjadi pembelajaran bagi siapa saja yang membacanya. Siapa sajakah mereka?

 Prince Rogers Nelson [foto: mirror]

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Rock Hudson (1925-1985)

1. Rock Hudson (1925-1985)

Rock Hudson dikenal sebagai dambaan para wanita di era tahun 1950-an hingga 1960-an. Peran Hudson di sejumlah film membuat namanya semakin melejit. Kehidupannya yang cemerlang di depan kamera ternyata tidak berbanding lurus dengan kehidupan pribadinya.

Ia memang sempat dikabarkan dekat dengan sejumlah aktris di eranya, seperti Doris Day, Julie Andrews, dan Elizabeth Taylor, tetapi selama bertahun-tahun pula ia menyembunyikan rahasia. Rock Hudson adalah seorang homoseksual. Ia menutupi statusnya tersebut dengan menikahi Phyllis Gates.

 

Hudson meninggal karena penyakit komplikasi yang disebabkan oleh virus HIV pada tahun 1985. Kematiannya menyebabkan kepanikan di Hollywood kala itu. Pasalnya, ia sempat beradegan ciuman bergairah dengan lawan mainnya, Linda Evans. Hudson merupakan artis kawakan Hollywood pertama yang meninggal karena sakit.

3 dari 7 halaman

2. Gia Carangi (1960-1986)

2. Gia Carangi (1960-1986)

Gia Carangi disebut sebagai supermodel pertama dan model sampul majalah tercantik di dunia pada akhir era tahun 1970-an dan 1980-an. Wajahnya muncul pada edisi internasional majalah Vouge, lima edisi majalah Cosmopolitan, dan di beberapa iklan merek fashion ternama.

Bagi publik, mungkin kala itu ia tengah hidup di dalam mimpi para gadis. Namun, ternyata Gia menyimpan luka di dalam hatinya. Ia merupakan seorang lesbian yang menyimpan masa lalu buruk dalam keluarganya. Hal itu yang membuat dirinya memiliki ketergantungan pada obat-obatan terlarang.

 

Gia meninggal saat berumur 26 tahun dan menjadi salah satu artis perempuan terkenal yang meninggal karena komplikasi yang berhubungan dengan AIDS. Perjalanan hidup Gia diceritakan kembali melalui drama HBO pada tahun 1998 dan dibintangi oleh Angelina Jolie.

 

4 dari 7 halaman

3. Amanda Blake (1929-1989)

3. Amanda Blake (1929-1989)

Amanda Blake merupakan aktris asal Amerika yang terkenal melalui perannya sebagai Miss Kitty dalam serial TV "Gunsmoke". Kematiannya pada tahun 1989 mengundang tanya, apa sebenarnya penyebab kematian Blake?

Rumah sakit yang merwatnya serta para kerabat menyatakan bahwa kanker merupakan sebab Blake meninggal dunia. Namun, dokter yang menanganinya, Lou Nishimura menyatakan bahwa AIDS adalah penyebab utama Blake kehilangan nyawanya.

 Amanda Blake

Surat keterangan kematian Blake menyatakan bahwa penyebab kematiannya adalah kerusakan liver dan hepatitis. Suami keempat Blake, Mark Spaeth (1944-1985) juga meninggal akibat penyakit komplikasi yang berhubungan dengan AIDS. 

 

5 dari 7 halaman

4. Freddie Mercury (1964-1991)

4. Freddie Mercury (1964-1991)

Mercury merupakan vokalis utama band rock asal Ingrris, Queen. Ia merupakan seorang biseksual, tetapi sebagai orang menyebutnya sebagai seorang homoseksual. Ia juga dikenal sebagai "ratu drama" yang pandai menyembunyikan identitasnya.

Statusnya sebagai penderita HIV/AIDS disembunyikan selama bertahun-tahun. Namun, isu mengenai hal tersebut telah tersebar secara luas di dunia internasional. Pada akhirnya, November 1991, Mercury membuat pernyataan yang ditujukkan pada pers internasional mengenai kebenaran berita itu.

 Freddie Mercury (Guardian)

Satu hari setelah pernyataan tersebut beredar, Mercury meninggal di rumahnya pada usia 45 tahun. Penyebab resmi kematiannya adalah bronkopneumonia akibat AIDS yang menggergoti tubuhnya selama bertahun-tahun. 

 

6 dari 7 halaman

5. Anthony Perkins (1932-1992)

5. Anthony Perkins (1932-1992)

Sebagai aktor dan penyanyi asal Amerika, sepak terjang Anthony Perkins tentu patut diperhitungkan. Ia termasuk dalam nominasi Academy Award untuk Best Supporting Actor dan menyabet penghargaan Golden Globe untuk New Star of the Year.

Selama hidupnya, ia diketahui berkencan dengan perempuan, maupun laki-laki, termasuk komponis dan pencipta lagu asal Amerika Stephen Sondheim. Meskipun begitu, Perkins menikahi seorang fotografer wanita bernama Berry Berenson dan dikaruniai dua orang anak.

 Anthony Perkins

Perkins meninggal pada tahun 1992 akibat pneumonia yang berkaitan dengan AIDS. Sebelum meninggal, Perkins sempat berkata, "aku yakin penyakit ini ada untuk mengajarkan orang bagaimana mencintai, memahami, dan peduli terhadap satu sama lain."

7 dari 7 halaman

6. Prince (1958-2016)

6. Prince (1958-2016)

Baru-baru ini, tepatnya pada 21 April 2016, industri musik diselimuti kabar duka. Salah satu superstar kebanggaan dunia, Prince meninggal dunia di kediamannya di Paisley Park, Minnesota. Hingga kini, berbagai kalimat duka masih terucap untuk mendiang.

Berbagai spekulasi tentang penyebab kematian Prince muncul bergiliran. Ada yang mengatakan bahwa ia terserang influenza berat, hingga overdosis obat-obatan. Namun, kabar terbaru menyebutkan bahwa ia meninggal akibat mengidap HIV/AIDS.

Prince Rogers Nelson [foto: mirror]

Dilansir dari Mirror, Rabu (27/4/2016), penyakit tersebut sudah bersarang di tubuh Prince sejak ia tertular HIV pada 1990 lalu. Semakin lama, kondisi Prince pun semakin memburuk. Mengetahui kondisi buruknya, Prince justru menolak melakukan sejumlah pengobatan. Hingga akhirnya, ia tidak dapat lagi menahan rasa sakit tersebut dan meninggal dunia. (Rin/Des)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini