Sukses

Alumni Mamamia Show Terlempar dari Q Academy 2016 Indosiar

Reva dari Bantul menjadi peraih SMS tertinggi di Grup B Babak 16 Besar Q Academy 2016 Indosiar.

Liputan6.com, Jakarta Grup B menjadi grup kedua yang tampil di Babak 16 Besar Q Academy 2016. Grup ini dihuni Reva (Bantul), Hamed (Tegal), Afira (Palu), dan Bio (Jakarta). Grup B beraksi pada hari Rabu (8/6/2016), kemarin malam.

Seperti Grup A, keempat peserta Grup B juga harus menampilkan aksi terbaiknya saat menyanyikan lagu religi di panggung Q Academy. Satu peserta dengan raihan SMS tertinggi, akan lolos otomatis ke babak 12 besar. Sementara tiga lainnya, harus melalui babak vote dewan juri.

Q Academy Indosiar

Setelah mengumumkan Reva sebagai peraih SMS tertinggi dan otomatis tampil di babak berikutnya, tiga peserta lain pun masuk ke posisi tiga terbawah. Afira harus berjuang melawan dua peserta pria, Bio dan Hamed.

Wajah Afira sendiri, sudah tidak asing bagi pecinta ajang pencarian bakat Indosiar. Begitu pula dengan juri Ivan Gunawan serta host Irfan Hakim. Di tahun 2008, Afira sempat mengikuti ajang Mamamia Show Indosiar. Kala itu, Maria Calista, juara 4 Dangdut Academy Celebrity, menjadi juaranya. Langkah Afira di ajang adu nyanyi bersama sang bunda ini terhenti di babak 5 besar.

Sayangnya, Afira tak bisa mengulang sukses saat di Mamamia Show. Afira harus menjadi peserta yang batal, atau pulang tadi malam. Penampilannya dianggap kurang memuaskan juri, hingga hanya mendapat tiga tanda SAH saja. Sementara itu, Bio dan Hamed sama-sama mendapat empat tanda SAH. Hasil ini membuat keduanya lolos dan menemani Reva ke babak 12 besar.

Masih ada dua grup lagi yang akan memperebutkan tempat ke Babak 12 Besar. Empat peserta dari Grup C akan tampil lebih dulu yaitu di hari Kamis (9/6/2016) nanti malam. Siapa yang akan lolos di Grup C? Saksikan Konser 16 Besar Q Academy 2016 malam ini, mulai pukul 19.00 WIB hanya di Indosiar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini