Sukses

Bukannya Ngeri, Meme-Meme The Conjuring 2 Ini Bikin Ngakak

Setan berwujud suster dalam The Conjuring 2 jadi primadona sekaligus bulan-bulanan para netizen di media sosial.

Liputan6.com, Jakarta The Conjuring 2 berhasil menorehkan catatan gemilang yang tak kalah dengan film yang perdananya di tahun 2013. Tak hanya berhasil menduduki peringkat pertama box office Amerika Serikat, film ini juga mendapat penilaian baik dari para kritikus. Lihat saja skor 76 persen yang disimpulkan oleh situs agregat RottenTomatoes.

Publik Indonesia ternyata juga terkena dengan demam The Conjuring 2. Setidaknya, hal ini terlihat dari meme film ini yang mulai ramai di akun para pengguna media sosial di Tanah Air selama beberapa hari terakhir. Tak hanya di media sosial, meme ini juga menyebar lewat jaringan komunikasi pribadi seperti WhatsApp.

 (Sumber: notanjung/Instagram)

Valak, setan berwujud suster yang penampakannya disebut-sebut mirip Marylin Manson ini, ternyata jadi primadona para pembuat meme. Entah karena ingin melupakan rasa ngeri dari sosok ini dengan cara yang lucu, Valak kerap jadi bulan-bulanan para netizen. 

Penasaran dengan meme-meme kocak yang terinspirasi dari film ini? Simak beberapa meme Valak dan The Conjuring 2 di halaman berikut: 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Valak, Galak, Salak?

Nama Valak, yang aslinya dikenal literatur kuno nama iblis di neraka, kini malah diplesetkan dengan semena-mena oleh para pengguna media sosial. Lihat saja tingkah sejumlah netizen berikut ini:

 

(Sumber: nwfirdaus/ Instagram)

 

(Sumber: esyaoz/Instagram)

3 dari 6 halaman

Ramadan ala The Conjuring 2

Mengingat masa pemutaran film ini persis saat bulan puasa, jangan heran bila nuansa Ramadan pun ikut terasa dalam meme-meme kocak ini. Dalam satu meme, bahkan disebut bahwa terbangun sahur karena Valak merupakan cara greget untuk memulai puasa.

Sumber: (Jarinto/Instagram)

 

(Sumber: khoekcuih/Instagram)

Kira-kira ada yang tertarik menjalani puasa ditemani Valak?

4 dari 6 halaman

The Conjuring 2

Tak hanya nama Valak yang diobok-obok oleh netizen, judul film ini pun tak lepas dari keusilan para netizen. Salah satu meme tentang The Conjuring 2 yang paling awal tersebar, misalnya, adalah plesetan judul film ini menjadi "The Contouring". Bagi yang tak paham, ini adalah teknik berdandan agar bentuk wajah terlihat lebih menarik.

Lucunya, dalam meme ini terlihat pipi pucat Valak yang dibuat lebih tirus dengan pulasan bronzer.

The Contouring

 

Tak cukup satu meme, plesetan kocak terhadap judul The Conjuring 2 pun muncul dalam bentuk kaleng biskuit yang populer di kalangan masyarakat Indonesia sejak lama. Waspadalah, jangan-jangan lemari makan rumah Anda juga menyimpan fenomena "Khongjuring".

 Meme The Conjuring 2

 

 

5 dari 6 halaman

Pasangan Ed dan Lorraine Warren

Akhirnya, tak hanya Valak yang muncul sebagai meme The Conjuring 2. Bintang utama film ini, Ed dan Lorraine Warren yang diperankan oleh Patrick Wilson dan Vera Farmiga, juga muncul dalam bentuk meme. Namun, tetap saja wajah Valak ikut nampang dalam gambar tersebut.

Salah satu meme The Conjuring 2 (Adsdeh/Instagram) 

Dalam foto ini, karakter Lorraine seakan-akan tengah dilukis oleh sang suaminya. Namun, ia jadi tak mengerti mengapa wajahnya menjadi begitu menyeramkan dalam lukisan suaminya. Ya, Lorraine, penonton The Conjuring 2 juga tak bisa mengerti selera seni suamimu.

6 dari 6 halaman

Tantangan Ratu Horor Indonesia

Kesuksesan Valak rupanya telah mengusik Suzanna untuk memanggil setan berwujud seorang suster tersebut. Atau setidaknya, inilah yang ada dalam fantasi netizen melihat fenomena demam The Conjuring 2.

Lantas, apa kira-kira yang akan dilakukan oleh Suzanna saat bertemu Valak? Ini jawabannya:

(Sumber: ijumpig/Instagram)

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.