Sukses

Akhirnya, Q Academy 2016 Masuk Babak 3 Besar

Soraya, Fanti, dan Dana akhirnya menembus babak Final 3 Q Academy 2016.

Liputan6.com, Jakarta Konser 4 Besar Q Academy 2016 Indosiar yang digelar Senin (27/6/2016) malam, berlangsung mendebarkan untuk keempat pesertanya. Hanya selangkah lagi bagi Fanti (Cimahi), Dana (Palopo), Hafiz (Batu Bara), dan Soraya (Ternate), menembus babak Final 3.

Pada Selasa (28/6/2016)-nya, akhirnya Konser Result dilangsungkan guna memastikan tiga nama yang akan lolos. Fanti tampil sebagai kontestan pertama. Ia membawakan lagu "Hijrah Cinta". Fanti mendapat nyaris semua pujian dari para juri untuk aksi panggungnya tadi malam. Ivan Gunawan menyebut gaya busana Fanti seperti jiplakan dari penyanyi senior Rieka Roeslan. Sementara Krisdayanti menjulukinya si Cabe Rawit.

Fanty, salah satu peserta Q Academy 2016

Berbeda dengan Nassar dan Soimah yang mengaku tak punya catatan apapun untuk penampilan Fanti, Bunda Hetty Koes Endang lebih mengkritik soal kekuatan vokal Fanti di nada tinggi, yang menurut Bunda, seharusnya tidak dieksekusi untuk semua lagu.

Selanjutnya, ada Soraya dengan lagu "Lailatul Qadar". Bunda Hetty, Soimah, dan Nassar sepakat, penampilan Soraya tak sebagus sehari sebelumnya. Soimah kecewa karena nada suara Soraya tidak stabil dari awal hingga akhir. Sementara Bunda Hetty mengungkapkan malam ini penampilan Soraya tidak mencuri hatinya.

Namun, berbeda dengan ketiga juri, Krisdayanti memuji aksi panggung Soraya yang tak seperti sedang berkompetisi tapi layaknya sedang menonton sebuah show. Ivan Gunawan juga memuji penampilan Soraya dari mulai make-up, tatanan hijab, hingga busananya, sangat keren.

Dana Palopo, salah satu kontestan Q Academy 2016 (Vidio.com)

Dana tampil berikutnya, menyanyikan lagu "Bidadari Surga" dengan merubah aransemennya menjadi musik jazz. Tak banyak komentar diberikan juri pada kontestan nyentrik dengan gaya slenge'an ini. Nassar menyebut suara Dana itu seksi, hingga terdengar unik. Namun, KD mengkritik banyaknya vibrasi yang dikeluarkan Dana untuk lagu ini. Sementara Ivan mengomentari penampilan panggung Dana yang dinilainya masih kacau.

Menjadi penampil terakhir, tak membuat Hafiz tampil maksimal. Membawakan lagu berjudul "Ramadhan" yang sedikit nge-beat, Hafiz memang mendapat pujian dari Ivan untuk busananya yang dilihat menyatu dengan para penari latar. Bunda Hetty juga menganggap Hafiz sudah jadi penyanyi biasa, bukan peserta kompetisi. Namun, feel dari lagu yang dibawakan, menurut Bunda, terasa tidak sampai.

Hafiz sendiri akhirnya masuk ke posisi tidak aman bersama Soraya dan Fanti. Sedang Dana menjadi peraih SMS tertinggi dengan 29 persen, dinyatakan lolos otomatis ke babak 3 besar. Hafiz, Soraya, dan Fanti harus melewati babak vote dewan juri untuk memastikan tempat di Final 3.

Hafiz lalu mendapat giliran pertama di vote juri. Hasilnya, ia hanya mendapat tiga sah dan dua batal. Dilanjutkan Fanti yang diumumkan menyusul Dana, setelah mendapat lima sah. Terakhir, Soraya ternyata mendapat hasil sama dengan Hafiz.

Penentuan peserta lolos kemudian dikembalikan ke polling SMS terakhir. Di sini, Soraya unggul karena berada di posisi kedua dengan 26,2 persen. Sementara, Hafiz ada di urutan terakhir dengan raihan sebesar 21,2 persen SMS dukungan. Hafiz pun harus rela gagal menjadi satu di antara yang masuk 3 Besar Q Academy 2016.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini