Sukses

Susul Tantri, Chua Kotak Melahirkan Anak Pertama

Pernah keguguran dua kali, Chua Kotak akhirnya melahirkan anak pertama.

Liputan6.com, Jakarta - Keluarga besar grup band Kotak tengah berbahagia. Satu lagi personel band mereka, Swasti Sabdastantri alias Chua Kotak, melahirkan anak pertamanya.

Kabar bahagia itu diketahui dari unggahan sang vokalis, Tantri Kotak yang beberapa bulan lalu juga melahirkan anak pertamanya, Karanada. Sayangnya, belum diketahui secara pasti kapan dan bagaimana proses persalinan Chua Kotak.

Bassist Kotak, Chua saat peluncuran single kolaborasi Kikan X Kotak di kawasan SCBD, Jakarta, Senin (14/3/2016). Single perdana tersebut bertajuk Long Live Rock N Roll. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Begitu juga nama dari bayi laki-laki Chua Kotak yang masih dirahasiakan. Meski beberapa kali Chua menyatakan inisial nama calon buah hatinya adalah 'R'.

"Horeeee.. New member!!!!! Kotak's junior.. Namanya lagi belum bisa di launching, mama&papa nya masih rembukan. Selamaaatttt yaaaa sister @chuakotak & brader @firmansyah_mp atas kelahiran baby boy yang idung dan dagu ya ga nahaaaann.. horee ada yang jagain Kara! Speed recovery and happy breastfeeding yaa mama chua papa Firman selamat menjadi ayah ASI!," ujar Tantri Kotak.

Tak hanya Tantri, sang gitaris, Cella pun ikut mengungkapkan kebahagiannya mendapat satu keponakan baru. "Alhmdulillah ya allah telah lahir dengan sehat dan lancar, Selamat bassistku @chuakotak atas kelahiran putranya," ungkap Cella Kotak.

 Chua Kotak melahirkan anak pertama [foto: instagram/tya_ariestya]

Ucapan selamat pun dikirimkan untuk Chua Kotak dan suaminya, Firman, dari masyarakat dan rekan sesama artis. Bahkan tidak sedikit yang mendoakan putra pertama Chua bisa menjadi rocker seperti sang ibu.

"Yeaaaayyy, nambah member perbalitaan lg!!! Congratulation mama rocker @chuakotak dan papa @firmansyah_mp
Semoga Baby R jd anak yg soleh, sehat, pinter, dan nge Rock kayak mamanya. Asiiikkkkk, gak sabar buat main bareng nih @kanakaratinggang , sama @karanadamedina dan baby R," kata Tya Ariestya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.